Mobil Pajero Terguling Usai Tabrak Beton Plang Rel Kereta Api, Warga Sebut Alat Hisap Sabu-sabu Banyak Ditemukan

Mobil pajero sport terbalik usai tabrak beton plang rel kereta api di OKU Timur/ist.
Mobil pajero sport terbalik usai tabrak beton plang rel kereta api di OKU Timur/ist.

Satu unit mobil jenis Pajero warna putih dengan Nopol B 2430 BYF, menghantam plang kereta api di Sungai Tuha, Kelurahan Sungai Tuha, Kabupaten OKU Timur, hingga terguling persis di dekat rel kereta api.


Informasi yang beredar, mobil yang berisi tiga penumpang tersebut melaju dari arah Baturaja, OKU menuju arah Martapura, OKU Timur, dengan kecepatan tinggi dan telah diberi aba-aba oleh anggota Sat Pol PP yang jaga di rel kereta api tersebut untuk berhenti. 

Namun, entah mengapa mobil itu tetap melaju menerobos hingga menabrak beton plang rel kereta api dan terguling di lokasi kejadian, Kamis (16/2), sekitar pukul 06 00 WIB.

“Tapi banyak yang bilang mobil itu dikejar polisi, karena banyak ditemukan diduga pirek dalam mobil itu,” kata beberapa warga menceritakan kecelakaan itu.

Berdasarkan data diterima, dari keterangan petugas piket perlintasan kereta api Sungai Tuha, Marwan, saat itu kendaraan pajero tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Baturaja menuju Martapura.

“Pada saat bersamaan kereta api Babaranjang dari arah Lampung menuju Baturaja hendak melintas. Saya memberi isyarat pakai papan isyarat Stop, tapi mobil itu tetap melaju,” jelasnya.

Sementara, kendaraan lain berhenti dan kereta api semakin dekat, sehingga mobil tersebut tertabrak kereta api, lalu terpental dan terguling.

“Dalam kendaraan itu berisi tiga orang laki-laki. Satu luka ringan dan dibawa ke rumah sakit, sedangkan dua orang lainnya tidak apa-apa,” pungkasnya.

Hingga berita ini dibuat, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian resor OKU Timur.