Toko pernak pernik Rumah Cantik di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Taba Koji, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan diseruduk mobil.
- Revitalisasi Sungai Sekanak Lambidaro Tahap Kedua Bakal Habiskan Dana Rp98 Miliar
- Balai Karantina Sumsel Pastikan Kesehatan Ribuan Hewan Kurban untuk Dikirim ke Bangka Belitung
- Gelar Patroli Skala Besar, Polres Lubuklinggau Antisipasi Kemacetan dan Gangguan Keamanan saat Malam Tahun Baru
Baca Juga
Kejadian yang terjadi pada Rabu, (24/5) sekitar pukul 09.30 WIB itu sontak membuat pegawai Rumah Cantik yang sedang bersih-bersih dibuat kaget. Apalagi toko tersebut kebetulan baru dibuka.
"Baru saja dibuka (toko). Dan kami lagi bersih-bersih, langsung ada mobil masuk nabrak kaca dinding toko," kata pegawai toko Rumah Cantik, Fifit.
Fifit mengaku, kejadian tersebut tidak sampai melukai ataupun menabrak pegawai. Namun akibat kejadian itu, dinding kaca toko Rumah Cantik hancur dan sejumlah pernak pernik di dalam toko rusak.
Diketahui mobil yang menyeruduk masuk kedalam toko Rumah Cantik jenis Honda Mobilio dengan Nopol B 2613 TFB. Dan dikendarai oleh Ibnu, warga Nibung, Kabupaten Muratara, Sumatera Selatan.
"Saya cuma ada lecet tangan karena kena setir mobil saat tabrakan," kata Ibnu.
Ibnu menjelaskan, kejadiannya berawal saat mobil yang dikendarainya hendak putar balik di jalan, tepatnya didepan toko Rumah Cantik. Dan mobil yang dikendarainya saat putar balik sudah menyalakan lampu sen.
"Dari arah Simpang Periuk ke arah Pasar. Dan di jalan depan Rumah Cantik, saya ingin putar balik dan dari arah yang sama datang motor kecepatan tinggi motong jalur kanan," jelasnya.
Kemudian Ibnu yang mengaku saat itu terkejut, berusaha untuk mengelak. Namun mobil yang dikendarainya malah tak terkendali. Hingga akhirnya menabrak dinding kaca toko Rumah Cantik.
"Sepeda motor itu sempat bersenggolan dengan sepeda motor lain. Tapi setelah itu sepeda motor itu kabur," bebernya.
Ibnu mengaku, setelah menabrak dinding kaca toko mobilnya tersebut mengalami kerusakan pada bagian depan. Dan didalam mobil saat itu Ibnu bersama dengan anak dan dua cucunya.
"Tidak ada yang luka. Saya juga sudah berkoordinasi dengan pemilik toko, siap mengganti rugi," pungkasnya.
- Pelaku Pembunuhan Kontraktor di Lubuklinggau Ditangkap di Purwokerto, Satu Orang Masih DPO
- Pencurian Motor di Lubuklinggau Meningkat, Polisi Intensifkan Patroli 24 Jam di Titik Rawan
- Motor Wanita di Lubuklinggau Dibawa Kabur Pria yang Baru Dikenal di Medsos, Ini Tampang Terduga Pelaku