Banyak pemudik yang melintas di Jembatan Besi Sungai Teras, Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Musi Rawas - PALI dan sebaliknya meskipun Polisi tidak menyarankan dan menganjurkan untuk melintasinya.
- Mayat Pria Bertato Mawar yang Mengapung di Sungai Musi Dikenali, Polisi Masih Selidiki Penyebab Kematian
- Pemilik Sedang Tidur Pulas, Toko Bangunan Ludes Terbakar di Musi Rawas
- Pria di Musi Rawas Siram IRT Pakai Air Keras Hingga Muka Melepuh, Polisi Beberkan Motifnya
Baca Juga
Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supriadi memantau langsung situasi dan kondisi di lokasi tersebut. Dimana diketahui jembatan itu masih dalam tahap perbaikan.
"Terlihat masih banyak pemudik menggunakan kendaraan roda empat melintasi lokasi," kata Kapolres saat melakukan pemantauan di lokasi pada Sabtu, 6 April 2024.
Pihaknya mengaku terpaksa melakukan pengaturan sebab khawatir membahayakan. Sehingga kendaraan pemudik diatur satu persatu ketika melintas di jembatan. Sekaligus pula memberikan informasi dan imbauan.
"Imbauan kepada para pengendara kiranya untuk berhati-hati saat melintas dan bergantian satu-persatu ketika melintasi dan menyeberangi jembatan," bebernya.
Selain itu pihaknya juga tidak menganjurkan atau tidak menyarankan pemudik dari luar kota untuk melintasi menggunakan jalur tersebut. Sebab kondisi jembatan sangat mengkhawatirkan.
"Sebab dilapangan dari kendaraan pemudik, ada yang mudik dari Jakarta menuju Padang menggunakan jalur ini," timpalnya.
Kapolres mengimbau kepada pemudik untuk berhati-hati. Kemudian tambahnya, saat melintas agar bergantian dengan cara satu persatu. Sebab kondisi ditengah jembatan sudah terlihat melengkung kedalam.
- Mayat Pria Bertato Mawar yang Mengapung di Sungai Musi Dikenali, Polisi Masih Selidiki Penyebab Kematian
- Pemilik Sedang Tidur Pulas, Toko Bangunan Ludes Terbakar di Musi Rawas
- Pria di Musi Rawas Siram IRT Pakai Air Keras Hingga Muka Melepuh, Polisi Beberkan Motifnya