Aktris Nikita Mirzani mengatakan bahwa masih banyak selebritas yang jual diri atau terlibat prostitusi sampai saat ini.
- Jet Siluman Qaher Disulap Iran Jadi Pesawat Tanpa Awak
- Penjara Mauritania Dibobol, Empat Jihadis Berhasil Kabur
- Sosialisasikan Analog Switch Off, KPID Sumsel Minta Masyarakat Jangan Khawatir
Baca Juga
Hal tersebut disampaikannya saat berbincang dengan Miss Boiyen dalam akun YouTube Ekomando Channel. "Banyak (jual diri)," kata Nikita Mirzani, Senin (10/8).
Menurut mantan istri Dipo Latief itu, para publik figur yang jual diri umumnya lantaran ingin membeli barang-barang mewah.
Antara lain seperti tas mewah hingga berlian untuk dipamerkan.
"Untuk beli barang mewah, misal sekarang ada arisan, mereka berlomba-lomba siapa nih yang bawa tas mewah, bawa berlian, segala macam," ucap pemain film Jakarta Undercover itu.
Miss Boiyen sebagai pembawa acara lantas bertanya apakah Nikita Mirzani pernah ikut arisan seperti yang dibicarakan. Dengan tegas, Nikita Mirzani menjawab bahwa dirinya tidak suka terlibat arisan maupun perkumpulan sosialita.
"Enggak pernah, gue tidak pernah ikut arisan, tidak pernah ikut perkumpulan sosialita, walaupun gue bisa," imbuh Nikita Mirzani.
- Gara-gara Mabuk, Polisi Jepang Kehilangan Dokumen Investigasi
- HUT ke-2 Sanggar Tari Sang Putri Sriwijaya, Kemas Ari Panji: Tak Hanya Belajar Tari tapi Budaya
- Jupiter, Planet Terbesar dan Tercepat di Tata Surya