Mantan Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara (PLN) Djiteng Marsudi meninggal dunia, pada Sabtu 17 Desember 2022. Djiteng Marsudi merupakan Direktur Utama PLN periode 1995-1998.
- Lewat PLN Mengajar, PLN UP3 Palembang Dorong Siswa Kenal Dunia Energi Sejak Dini
- Dedikasi Srikandi PLN, Listrik Tetap Menyala Saat Kunjungan Presiden di Palembang
- Lebih dari 2 Ribu Unit Kendaraan Listrik Mengaspal di Sumsel
Baca Juga
“Innalillahi wainnailaihi rojiun. Telah berpulang Mantan Direktur Utama PLN 1995-1998 Bapak Djiteng Marsudi siang ini, Sabtu tanggal 17 Desember 2022,” ujar humas PLN dalam pesan WhatsApp, Sabtu sore.
Menurut informasi, jenazah disemayamkan di rumah duka di Jalan Lamandau Nomor 17, Bulungan, Jakarta Selatan. Kemudian, jenazah akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Yogyakarta pada Minggu pagi, (18/12).
Djiteng Marsudi merupakan Direktur Utama PLN periode 1995-1998 menghembuskan nafas terakhir pada usia 87 tahun di RS Pusat Pertamina sekitar pukul 13.30 WIB.
“Semoga Almarhum diampuni segala dosanya dan diterima semua amal baiknya serta dimasukkan ke dalam surga-NYA. Dan semoga keluarga besar yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran. Aamiin YRA," jelasnya.
- Lewat PLN Mengajar, PLN UP3 Palembang Dorong Siswa Kenal Dunia Energi Sejak Dini
- Dedikasi Srikandi PLN, Listrik Tetap Menyala Saat Kunjungan Presiden di Palembang
- Lebih dari 2 Ribu Unit Kendaraan Listrik Mengaspal di Sumsel