Keseruan Lomba Dayung Perahu Naga Panglima TNI Cup memukau ribuan pengunjung di Venue Dayung Kompleks Jakabaring Sport City (JSC) Palembang pada Sabtu, (19/10/2024).
- 43 Warisan Budaya Tak Benda di Sumsel Daapat Sertifikat dari Kemendikbudristek
- Menelusuri Jejak Puyang Diatas di Negeri Ratu
- SRGF Diklaim Dongkrak Perekonomian di OKU Selatan
Baca Juga
Event yang digelar dalam rangka HUT TNI ke-79 ini diikuti oleh tim dari tiga matra TNI — AL, AD, AU — serta Polri dan masyarakat umum. Atraksi menakjubkan seperti flypass pesawat TNI AL dan terjun payung dari prajurit TNI menambah kemeriahan acara ini.
Ribuan penonton berbondong-bondong datang untuk menyaksikan pertandingan yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai wilayah Indonesia.
Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI Dr. Yoos Suryono Hadi menjelaskan bahwa Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Dayung Perahu Naga ini melibatkan 15 tim dari TNI dan 20 tim dari masyarakat umum, dengan total peserta mencapai 535 orang, termasuk atlet dan ofisial.
"Kejurnas ini berstandar internasional, dengan juri bersertifikat dari Federasi Dayung Internasional. Rute perlombaan sepanjang 500 meter akan menguji kemampuan para atlet," ujarnya.
Selain sebagai ajang kompetisi, lomba ini juga bertujuan untuk memperkuat silaturahmi antar atlet dan memberdayakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Palembang. "Kami menyediakan 34 stand UMKM yang meramaikan acara ini," tambah Yoos Suryono.
Ke depannya, Yoos berharap tidak hanya olahraga dayung yang bisa digelar di Venue JSC, tetapi juga sky air dan olahraga perairan lainnya. "Kami ingin mengundang negara-negara tetangga seperti Malaysia, Singapura, Vietnam, dan India untuk berpartisipasi dalam lomba ini," jelasnya.
- Jakabaring Sport City Bakal Tambah Fasilitas Baru, Termasuk Lapangan Golf
- Venue Asian Games Kembali Meriah, TNI Gelar Lomba Dayung Naga
- Tiga Penyanyi Ternama Meriahkan LRT Fest di Jakabaring