Datang ke Palembang, rasanya kurang lengkap jika tidak mencicipi makanan khas yang sudah tersohor di Indonesia yakni pempek.
- 2.000 Pempek Ludes Disantap Peserta Kompetisi Joget Gemoy di Palembang
- 4 Fakta Pempek yang Jarang Diketahui, Ternyata...
- Rangkul Milenial, Wong Kito Ganjar Bangkitkan Eksistensi Pempek Sebagai Kuliner Tradisional
Baca Juga
Makanan yang terbuat dari ikan dicampur tepung terigu dan bumbu pilihan serta disajikan dengan cuka berasa pedas itu selalu diburu, baik oleh masyarakat lokal maupun para wisatawan yang datang.
Kali ini, memanfaatkan masa libur lebaran, ribuan masyarakat mendatangi sentra pempek di kawasan 26 Ilir Palembang. Selain untuk makan langsung di tempat, banyak pula pengunjung yang datang untuk membawa pulang sebagai buah tangan.
"Sudah makan disini sama keluarga, terus kita bungkus juga beberapa paket biar dibawa ke Bekasi untuk oleh-oleh," kata Hermanto.
Untuk mendapatkan apa yang diinginkan, sambung Hermanto, dirinya dan keluarga rela mengantri cukup lama. "Antriannya panjang, baik itu saat memesan maupun saat bayar. Tapi kita puas kok dengan rasa dan harganya," kata dia.
Hal senada juga dikatakan Rania, dirinya sengaja datang ke kawasan 26 Ilir Palembang untuk membeli beberapa paket pempek sebagai buah tangan saat kembali ke Jakarta.
"Saya kan kerja di sana (Jakarta), sengaja bawa pempek. Karena sudah dipesan oleh teman-teman sejak sebelum pulang mudik," tandas dia.
- Tanpa Sidak, Hari Pertama Kerja di Dinas Pariwisata Pagar Alam Diisi Halal Bihalal dan Makan Bersama
- Wahana Air OPI Water Fun Diserbu Ribuan Pengunjung saat Libur Lebaran
- Tempat Makan dan Bermain Anak Jadi Primadona Pengunjung Mal Saat Libur Lebaran di Palembang