Seorang anak anggota DPRD Banyuasin, Ahmad Wafa Abbasy (16), meninggal dunia setelah terlindas truk tangki di Jalan Palembang - Jambi KM 27 Desa Lalang Sembawa, Kecamatan Sembawa Banyuasin, pada hari Minggu (23/6) sekitar pukul 10.58 WIB.
Menurut Kasat Lantas Polres Banyuasin, AKP Bambang Wiyono, peristiwa nahas itu terjadi saat korban yang mengendarai sepeda motor Kawasaki Ninja 250 RR berusaha mendahului truk tangki BG 8970 BQ yang dikemudikan Rio Prayoga dari arah Jambi menuju Palembang.
"Saat mendahului, motor korban bersenggolan dengan sepeda motor Honda Verza BG 6499 JAM yang dikendarai Micky Septian Pratama dari arah berlawanan," jelas AKP Bambang.
Akibat benturan tersebut, korban terjatuh dan terlindas truk tangki hingga meninggal dunia. Korban mengalami luka serius di bagian kepala, tangan, dada, dan rusuk.
Sementara itu, pengendara motor Verza, Micky Septian Pratama, mengalami patah bahu dan luka di kaki dan pinggang.
Anggota Satlantas Polres Banyuasin yang tiba di lokasi kejadian segera mengevakuasi korban, mengatur arus lalu lintas, dan memeriksa sejumlah saksi.