Satu unit bus wisata yang mengangkut rombongan dari Tangerang Selatan terjun ke jurang yang berada di daerah objek wisata Guci, Tegal, Jawa Tengah, Minggu (7/5).
- Cuaca Hari Ini, Sebagian Wilayah Sumsel Diperkirakan Alami Hujan
- Diduga Korban Curas, Sopir Truk Asal Lampung Tewas Ditusuk Tak Jauh dari Pintu Tol Keramasan
- Sikap Lambat Pemerintah dan BNPB Tanggapi Gempa Turki Tuai Kritik
Baca Juga
Menurut Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun, peristiwa tersebut terjadi pukul 08.30 WIB.
Saat kejadian, bus dalam keadaan terparkir dan dipanaskan. Namun entah mengapa tiba-tiba bus berjalan sendiri.
"Di dalam bus yang semula terparkir ini berisikan 37 penumpang. Sementara 13 penumpang lainnya tengah berada di luar bus," kata Sajarod kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (7/5).
Kejadian ini pun membuat 35 orang luka-luka, satu mengalami luka berat dan satu dikabarkan meninggal dunia.
"Korban luka-luka langsung mendapatkan perawatan, baik di puskesmas maupun poliklinik. Luka berat di rujuk ke rumah sakit," tandas Kapolres Tegal.
- Ini Harapan dan Doa Warga Tionghoa Palembang untuk Indonesia di Tahun Macan Air
- Pekerja Tambang di Sumsel Kembali Tewas Terlindas Alat Berat
- Hasil Visum, Dokter Forensik Tidak Temukan Tanda Kekerasan di Tubuh Krisna