Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang telah memulai rekapitulasi terbuka untuk 18 Kecamatan yang ada di kota Palembang. Proses rekapitulasi ini dilaksanakan di aula Demokrasi lantai III KPU Kota Palembang mulai dari tanggal 3 Maret hingga 5 Maret 2024.
- Hari Ini Lima TPS di Palembang Laksanakan Pemungutan Suara Ulang
- KPU Kota Palembang Gelar Simulasi Pemungutan Suara Pemilu 2024 untuk Uji Kesiapan
- Debat Ketiga Pilwako Palembang Digelar Kamis Malam, Angkat Tema Pembangunan Berkelanjutan
Baca Juga
Ketua KPU Kota Palembang, Syawaluddin, menyatakan pembacaan rekapitulasi dilakukan untuk enam kecamatan pada setiap sesi, dimulai dari Kecamatan IT III, IT II, IT I, Gandus, Jakabaring, dan Bukit Kecil. "Alhamdulillah, semua telah selesai dan tinggal Sukarami yang masih dalam proses finalisasi," ujar Syawaluddin.
Proses rekapitulasi ini melibatkan Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam pembacaan data. Terkait tingkat partisipasi masyarakat dalam pemilu 2024 di kota Palembang, Syawaluddin menyatakan bahwa informasi tersebut belum diketahui secara pasti dan masih menunggu hasil pembacaan keseluruhan dari 198 Kecamatan.
Pengamanan ketat dilakukan oleh aparat kepolisian dengan pemasangan kawat berduri di jalan-jalan yang menuju ke KPU Kota Palembang. "Pengamanan dilakukan oleh Polrestabes Palembang," kata Komisioner KPU Kota Palembang Divisi Teknis dan Penyelenggara, Sri Maryati.
Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Palembang, Yusnar, menambahkan, Bawaslu mengawasi proses tersebut sesuai dengan undang-undang yang berlaku. "Meskipun terdapat beberapa masalah di kecamatan, namun sudah berhasil diselesaikan dan proses rekapitulasi KPU Kota Palembang akan berlanjut," ucap Yusnar.
Proses perhitungan juga telah dilakukan untuk Pemungutan Suara Lanjutan (PSL) di 2 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kemang Agung. "Rekomendasi dari Bawaslu sudah terlaksana," tambahnya.
Pengamanan akan terus diperketat oleh pihak kepolisian hingga proses rekapitulasi di KPU Palembang selesai.
- Rekapitulasi Suara Pilgub Lampung: Mirza-Jihan Unggul di 15 Kabupaten/Kota
- Diwarnai Aksi Unjuk Rasa, Rekapitulasi Suara Pilkada Pagar Alam Menangkan Paslon Ludi-Berta
- Hasil Rekapitulasi Suara Pilkada Palembang, Ratu Dewa-Prima Salam Hanya Kalah di Kecamatan Kertapati