Kotak suara untuk pemilihan umum (pemilu) tahun 2024 telah tiba di Bumi Sedulang Setudung, Kabupaten Banyuasin, pada Kamis (19/10) sore.
- Gugatan Money Politik Tidak Terbukti, Askolani-Netta Tunggu Penetapan Resmi KPU Banyuasin
- DKPP Periksa KPU Banyuasin Terkait Dugaan Dua Versi Pengumuman Hasil Seleksi PPS
- KPU Banyuasin Undi Nomor Urut, ASTA:Yang Penting Menang, SELFI Ingin Ulangi Raihan Manis Prabowo
Baca Juga
Sebanyak 6.380 kotak suara tersebut diangkut menggunakan dua truk fuso yang dikirim langsung oleh Komisi Pemilihan Umum Pusat.
Proses pengiriman kotak suara dilanjutkan dengan pengantaran ke Banyuasin dan penempatan di dalam gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuasin, yang berada di sepanjang Jalan Lintas Timur, tepatnya di depan SPBU Pangkalan Balai.
Ketua KPU Banyuasin, Nurul Mubarok, memantau proses kedatangan kotak suara bersama dengan anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Banyuasin. "Jumlah kotak suara yang baru tiba adalah sebanyak 6.380," ungkap Nurul Mubarok.
Lebih lanjut, Nurul Mubarok mengungkapkan bahwa akan ada pengiriman tambahan sebanyak 6.440 kotak suara untuk melengkapi kebutuhan pemilu. "Kami akan menunggu instruksi lebih lanjut terkait pengiriman selanjutnya," tambahnya.
Diketahui bahwa total kotak suara yang diperlukan untuk pemilu di Kabupaten Banyuasin adalah sebanyak 12.820 buah. Pengiriman kotak suara ini dilakukan dalam dua gelombang untuk memastikan kesiapan pelaksanaan pemilu.
Nurul Mubarok menegaskan bahwa kotak suara tersebut akan dijaga dengan ketat oleh aparat keamanan. "Kami telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk menjaga kotak suara ini," ungkapnya.
Namun, dalam pengiriman tersebut, ditemukan 25 kotak suara yang mengalami kerusakan. "Kotak suara yang mengalami kerusakan akan segera dikembalikan dan diganti dengan yang baru," tegas Nurul Mubarok.
- Gugatan Money Politik Tidak Terbukti, Askolani-Netta Tunggu Penetapan Resmi KPU Banyuasin
- Siang Ini, Komisi II DPR Evaluasi Pelaksanaan Pilkada 2024
- DKPP Periksa KPU Banyuasin Terkait Dugaan Dua Versi Pengumuman Hasil Seleksi PPS