Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Palembang tengah mengalami konflik internal. Gugatan yang diajukan sejumlah pengurus Pengurus Anak Cabang (PAC) ke Mahkamah Partai berujung kepada pemecatan Ketua DPC PPP Kota Palembang Desmana Akbar.
- Pertemuan Prabowo-Megawati Tak Perlu Didorong-dorong
- Salim Said Kamus Berjalan soal Politik dan Militer
- Inginkan Perubahan, Politisi Gerindra Ikut Pilbup Muara Enim 2024
Baca Juga
Ketua DPW PPP Sumsel Agus Sutikno mengatakan, saat ini DPC PPP Kota Palembang dipimpin oleh OKK DPP PPP Sarifah Amelia sebagai Plt Ketua DPC PPP Kota Palembang.
Penunjukan Ketua DPC PPP Kota Palembang yang baru dan definitif surat keputusan dari DPP. “Itu karena DPC kota Palembang kan diambil alih oleh DPP, tentu keputusannya DPP, kita tunggu keputusan DPP itu," katanya, Senin (20/6).
Dia mengatakan, DPP telah melakukan pembenahan internal DPC PPP Kota Palembang. Hanya saja, Agus mengaku belum melihat langsung perombakan pengurus yang dilakukan.
"Saya sendiri belum lihat," bebernya.
Dia berharap, roda organisasi DPC PPP Kota Palembang sudah bisa berjalan seperti biasa dalam waktu dekat. "Karena saya berharap ini tidak mengganggu proses tahapan ini," tandasnya.
- Pertemuan Prabowo-Megawati Tak Perlu Didorong-dorong
- Siap Deklarasi, Pasangan Ngesti Ridho-Mat Amin Dapat Surat B1 KWK dari PPP
- PPP Sumsel Kirim Surat ke DPP untuk Penunjukan Plt Ketua