Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Ibu Hj. R.A. Anita Noeringhati, SH., MH., bersama Eksekutif General Manager Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Bapak R. Iwan Winata melakukan pertemuan dengan Direktur Utama Lion Air Group, Rudy Lumingkewas dan Direktur Utama Super Air Jet, Ari Azhari di Lion Air Tower, Jakarta, Rabu (29/3).
Pada pertemuan tersebut, Ketua DPRD Provinsi Sumsel sebagai representasi masyarakat Sumatera Selatan meminta kepada Lion Air Group untuk membuka kembali penerbangan domestik Palembang - Bandung, Jogjakarta, dan Bali secara langsung, juga meminta agar dilakukannya penerbangan direct Palembang - Jedah Arab Saudi, Palembang - Madinah Arab Saudi maupun sebaliknya, karena Bandara SMB II Palembang telah memiliki perizinan route tersebut.
"Saya sebagai representasi masyarakat Sumatera Selatan mendorong untuk membuka kembali akses-akses yang memang yang sangat dibutuhkan masyarakat," jelasnya.
- DPRD Sumsel Pantau Implementasi Satgas Serap Gabah untuk Lindungi Petani
- Tak Disambut Petinggi PTBA, Komisi XII DPR RI Kecewa dan Ancam Bawa Masalah Operasional ke Panja Pusat
- Jelang Pilkada 2024, Ketua DPRD Sumsel Imbau Masyarakat Jaga Persatuan