Keren, Rombongan Emak-emak di Palembang Gelar Karnaval Kemerdekaan

Puluhan emak-emak di Palembang menggelar karnaval guna meriahkan HUT ke-77 RI. (Humaidy Aditya Kenedy/Rmolsumsel.id).
Puluhan emak-emak di Palembang menggelar karnaval guna meriahkan HUT ke-77 RI. (Humaidy Aditya Kenedy/Rmolsumsel.id).

Kurang lebih 80 emak-emak dari RT 33 Kelurahan Sukarami, Kecamatan Sukarami menggelar karnaval Kemerdekaan dalam peringatan HUT RI ke-77.


Berdasarkan pantauan Kantor Berita Rmolsumsel, terlihat rombongan karnaval menyelusuti jalan protokol, lebih tepatnya di Kawasan JM Sukarami Palembang. 

Salah satu peserta karnaval, Jannah mengatakan bahwa kegiatan karnaval seperti ini merupakan kegiatan rutin. Hanya saja, konsep yang digunakan setiap tahunnya akan berbeda-beda.

"Jadi ini kegiatan rutin, konsepnya berbeda-beda, tahun kemarin khusus bapak-bapak, tahun ini ibu-ibu," ujarnya ketika dibincangi, Kamis (18/8).

Beragam kostum ditampilkan dalam karnaval tersebut, mulai dari badut, pekerja, pejuang, serta beragam kostum lainnya.

Tidak hanya karnaval, Jannah juga mengatakan kegiatan perayaan HUT RI juga diramaikan oleh beragam lomba yang juga diikuti ibu-ibu.

"Sehabis karnaval, kita lanjut lomba, banyak lomba yang kita adakan dan diikuti ibu-ibu juga," jelasnya.

Kemudian, salah satu peserta lainnya, Mirna juga mengatakan bersyukur akan pandemi Covid-19 yang mulai meredam. Sehingga kegiatan-kegiatan yang sempat tertunda biisa digelar kembali.

"Kita harap tentu pandemi berakhir agar kegiatan-kegiatan ini bisa lebih semarak lagi dan diikuti lebih ramai lagi peserta," pungkasnya.