Warga Kampung 2 Desa Cinta Kasih, Kecamatan Belimbing, Muara Enim mendadak heboh. Pasalnya, satu unit mobil jenis Avanza tiba-tiba terbakar, Minggu (29/5).
- Pulang Jemput Anak Sekolah, Mobil Herkules Terbakar di Jalan Lintas
- Mobil PNS di Lubuklinggau Mendadak Terbakar, Pengemudi Selamat
- Mesin Mati Mendadak, Mobil PNS di Jalinsum Musi Rawas Terbakar
Baca Juga
Berdasarkan informasi di lapangan, dalam kejadian ini beruntung tidak adak korban jiwa, namun korban menderita kerugian material termasuk salah satu rumah warga yang terdampak bersama satu unit kendaraan roda dua.
Kabid Kebakaran, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) kabupaten Muara Enim, Adi Sutrisno mengatakan, berdasarkan laporan kebakaran ini bersumber dari api yang keluar dari bagian belakang mobil.
Melihat api tersebut, lanjut Adi, supir kendaraan berusaha tidak panik dan menepikan mobil tersebut menjauhi pom hingga masuk ke pemukiman warga.
"Supir kendaraan tersebut berusaha keluar dari mobil dan meminta pertolongan, hingga akhirnya ia berhasil keluar dan menderita luka bakar ringan di bagian kepala yang menghanguskan sebagian rambut," terang Adi.
Warga bertindak cepat dan menghubungi posko Damkar Belimbing sekitar pukul 14:50 Wib, bersamaan dengan laporan dari kepala desa Cinta Kasih, sehingga tim langsung berangkat menuju TKP.
Damkar dibantu personel Balakar desa Cinta Kasih, personel pemadam PT. TEL, anggota TNI Polri bersama warga berusaha memadamkan api, hingga akhirnya api dapat dipadamkan.
"Ada 2 unit mobil pemadam yang diturunkan, berkat kesigapan dan bantuan semua pihak pada pukul 15:35 Wib, api dipadamkan dan dilanjutkan dengan pendinginan hingga selesai," ujar Adi.
Diketahui, berdasarkan laporan pemilik kendaraan roda empat bernama Linda (26) warga dusun 1 Cinta Kasih, sementara rumah terdampak dan terbakar sekitar 35 persen bersama satu unit kendaraan roda dua adalah kepunyaan, Ardoni (32) warga dusun 2 Cinta kasih.
"Sampai informasi ini diturunkan tidak ada korban jiwa, kedua korban menderita kerugian materi, serta satu orang menderita luka bakar ringan dan keadaan di lapangan sudah kondusif," tutupnya.
- Desakan Warga Dikabulkan, Izin Dispensasi Angkutan Batubara PT DBU Tak Diperpanjang
- Operasional PT ASL Dihentikan Sementara, Diduga Penyebab Pencemaran Sungai Lubai yang Tewaskan Ribuan Ikan
- Muara Enim Tak Mau 'Instan', Kirim Putra-Putri Asli di STQH ke-28