Kapolri dan Panglima TNI Sepakat Ungkap Kasus Penembak di Way Kanan

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan/ist
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan/ist

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan, pada Kamis (27/3/2025). 


Kedatangannya ke Desa Sumber Harjo, Kecamatan Buay Madang Timur, bertujuan menyampaikan duka cita mendalam atas gugurnya AKP (Anumerta) Lusiyanto dalam penggerebekan arena sabung ayam di Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Lampung.

“Kami dari keluarga besar Polri menyampaikan duka cita yang mendalam atas peristiwa penembakan yang terjadi di Way Kanan,” ujar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kapolri menegaskan bahwa dirinya bersama Panglima TNI telah sepakat untuk mengusut kasus ini secara tuntas, baik terkait penembakan maupun praktik perjudian yang melibatkan oknum tertentu.

“Kita sepakat untuk memproses kasus ini dengan tegas dan tuntas. Kasus penembakan dan pembunuhan akan ditangani oleh Panglima TNI, sedangkan masalah perjudian yang melibatkan oknum akan kami tindak sesuai aturan hukum,” tegasnya.

Kapolri juga menegaskan bahwa Polri akan terus mengawal perkembangan kasus ini, memastikan bahwa semua pelaku diproses secara hukum tanpa pandang bulu.

Sebagai bentuk penghormatan kepada almarhum, Kapolri menyampaikan bahwa AKP (Anumerta) Lusiyanto tetap menjadi bagian dari keluarga besar Polri.

“Kami turut berduka bersama keluarga almarhum dan akan terus mengawal proses hukum yang sedang berjalan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolri juga menyampaikan bahwa putri almarhum memiliki keinginan untuk mengikuti jejak sang ayah sebagai anggota Polri.

“Putri beliau saat ini tengah dipersiapkan dan dibimbing untuk melanjutkan pendidikan di sekolah sarjana. Kebetulan saat ini ia sedang menunggu wisuda,” ungkap Kapolri.