Kaleidoskop Sepanjang Januari 2024: Dari Bahasa Palembang hingga Bakal Cawako Dilaporkan Kasus Penipuan

Grafis kaleidoskop 2024. (RMOLSumsel.id)
Grafis kaleidoskop 2024. (RMOLSumsel.id)

Sepanjang Januari 2024, terdapat lima berita yang menjadi sorotan pembaca RMOLSumsel.id. Berita ini mendapatkan pembaca tertinggi. Berikut lima berita tertinggi yang dirangkum redaksi dalam kaleidoskop Januari 2024.


1. 65 Bahasa Palembang yang Masih Dipertahankan Hingga Saat ini

65 Bahasa Palembang yang masih dipertahankan. (Grafis/RMOLSumsel.id)

 Jumlah pembaca berita ini mencapai 16.990 pembaca hingga bertengger pada urutan teratas berita terpopuler. Adapun isi berita tersebut adalah, penggunaan kosakata Bahasa  Palembang dalam sehari-hari masih dipertahankan hingga saat ini. Masyarakat menggunakannya sebagai alat komunikasi di semua aktivitas kegiatannya.

Dikutip dari buku Struktur Bahasa Melayu Palembang yang diunggah Kemendikbud, kosakata yang digunakan masyarakat asli Palembang tidak semuanya berakhiran o. Ada beberapa kata yang memiliki penggalan kata tersendiri.

Penasaran seperti apa kosakata Bahasa Palembang yang sering digunakan dalam sehari-hari. Berikut ini ulasannya.

Kosakata Bahasa Palembang Bertanya

1. Apo (apa)

2. Ngapo (Kenapa)

3. Cakmno (Bagaimana)

4. Dimano (dimana)

5. Kemano (kemana)

6. Siapo (siapa)

Kosakata Bahasa Palembang Anggota Tubuh

1. Palak (Kepala)

2. Mato (Mata)

3. Cuping/telingo (Telinga)

4. Molot (Mulut)

Kosakata Bahasa Palembang Keluarga

1. Awak (kamu)

2. Ayuk (kakak perempuan)

3. Tobo (saya)

4. Bicek/bicik (bibi)

5. Uwak (paman/bibi yang tua)

6. Mamang (paman)

7. Cek (panggilan untuk perempuan)

8. Yai/yek/datuk (kakek)

9. Nyai/nyek (nenek)

Kosakata Bahasa Palembang Sehari-hari

1. Ambal (karpet)

2. Balek (pulang)

3. Beguyur (memulai dengan perlahan)

4. Becaro (bersikap/sopan santun)

5. Buyan/lolo (bodoh)

6. Betakoan (banyak gaya)

7. Siru (heboh)

8. Payo (ayo)

9. Berenggot (bergerak)

10. Jabo (teras depan)

11. Lawang (pintu)

12. Besak kelakar (membual)

13. Tebudi (tertipu)

14. Telaboh (jatuh)

15. Berejo (berusaha)

16. Dalu (malam)

17. Ari (hari)

18. Naik (naek)

19. Bebala (bertengkar)

20. Nanges(nangis)

21. Banyu (air)

22. Men (kalau)

23. Asak (asal)

24. Belagak (tampan)

25. Begoco (berkelahi)

26. Buntang (bangkai)

27. Calak (curang)

28. Cugak (kecewa)

29. Cucung (cucu)

30. Ao (iya)

31. Pocok (atas)

32. Ditalake (dibiarkan)

33. Katek (tidak ada)

34. Idak/Dak (tidak)

35. Cindo (cantik)

36. Cemekekan (pelit)

37. Dak terti (Tidak mengerti)

38. Balen (ulang)

39. Balak (Masalah)

40. Basa (gawat)

41. Budak (anak)

42. Cak (kayak)

43. Bae (saja)

44. Kongkon (kawan)

45. Udem (Sudah)

46. Sikok (satu)

47. Galak (suka)

48. Abang (merah)

49. Bahi (Lama)

50. Bahari (laut)

51. Lanang (cowok)

52. Betino (perempuan)

53. Tunu (bakar)

54. Iwak (ikan)

55. Sepur (kereta)

2. Kejati Sumsel Bidik Perkara Korupsi Rugikan Negara Rp 1,3 Triliun, Siapa yang Terlibat?

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumatera Selatan (Sumsel), Yulianto saat coffee morning bersama wartawan di kantornya, Jumat (26/1/2024). (Yosep Indra Praja/RMOLSumsel.id)

Sebanyak 5.478 pembaca tertarik untuk melihat pemberitaan ini. Berita Kejati Sumsel mengungkap perkara korupsi tersebut, berada pada urutan kedua di Januari 2024 yang ditayangkan pada Jumat (26/1).

Kejati Sumsel saat ini tengah membidik perkara dugaan kasus korupsi yang kerugian negaranya mencapai Rp 1,3 triliun.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumatera Selatan (Sumsel), Yulianto saat coffee morning bersama wartawan di kantornya, Jumat (26/1/2024).

“Ada satu perkara yang sudah naik tahap penyidikan dengan kerugian negara

Rp 1,3 triliun. Untuk nama perkaranya belum dapat kami sampaikan, jadi tunggu saja tanggal mainnya,” tegas Kajati Sumsel.

Masih dikatakannya, jumlah kerugian negara Rp 1,3 triliun tersebut diketahui berdasarkan analisa penghitungan kerugian negara.

“Selain itu kita juga menjalin kerjasama dengan BPK RI. Dari itulah diketahui jumlah kerugian negaranya berjumlah Rp 1,3 triliun,” ujarnya.

Masih kata Kajati Sumsel, bahwa Bidang Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kejati Sumsel saat ini  juga sedang melakukan penyelidikan sejumlah perkara yang kedepannya akan naik statusnya ke tahap penyidikan.

“Perkara-perkara yang dalam penyelidikan ini belum dapat kami sampaikan, tapi ke depan statusnya akan naik. Untuk perkara-perkara tersebut kerugian negaranya triliunan,” katanya.

Dilanjutkan Yulianto, penanganan perkara korupsi dengan kerugian negara yang besar merupakan rencana strategis yang dilakukan pihaknya pada tahun 2024.

“Kami berkomitmen menjadikan Kejati Sumsel berintegritas dan berprestasi,” pungkasnya.

3. Kode Pelat Nomor Kendaraan Palembang dan Wilayah Sumsel Lainnya, Cek Disini!

Daftar plat nomor kendaraan di Sumsel. (Grafis/RMOLSumsel.id)

Jumlah pembaca dalam pemberitaan ini mencapai 4.741 sehingga berada pada urutan ketiga di Januari 2024. Pelat nomor  kendaraan di wilayah  Palembang dan Sumsel merupakan bukti pendaftaran kendaraan di daerah tersebut

Plat nomor ini terdiri dari kode huruf depan, kode angka, dan kode huruf belakang.Untuk wilayah Sumel ditandai dengan kode huruf BG, yang juga digunakan untuk beberapa wilayah di provinsi ini.

Berikut adalah daftar plat nomor wilayah Sumsel beserta kode huruf belakangnya yang dilansir dari laman resmi pemerintahkota.com.

Kota Lubuklinggau

Kode Huruf Belakang: H

Contoh: BG 1008 HI

Kota Pagaralam

Kode Huruf Belakang: W

Contoh: BG 1008 WR

Kota PalembangWisata Palembang

Kode Huruf Belakang: A/I/L/M/N/P/Q/R/U/X/Z

Contoh: BG 1008 NK

Kota Prabumulih

Kode Huruf Belakang: C

Contoh: BG 1008 CV

Kab. Banyuasin

Kode Huruf Belakang: J

Contoh: BG 1008 JI

Kab. Empat Lawang

Kode Huruf Belakang: S

Contoh: BG 1008 ST

Kab. Lahat

Kode Huruf Belakang: E

Contoh: BG 1008 EL

Kab. Muara Enim

Kode Huruf Belakang: D

Contoh: BG 1008 DI

Kab. Musi Banyuasin

Kode Huruf Belakang: B

Contoh: BG 1008 BN

Kab. Musi Rawas

Kode Huruf Belakang: G

Contoh: BG 1008 GT

Kab. Ogan Ilir

Kode Huruf Belakang: T

Contoh: BG 1008 TR

Kab. Ogan Komering Ilir

Kode Huruf Belakang: K

Contoh: BG 1008 KI

Kab. Ogan Komering Ulu

Kode Huruf Belakang: F

Contoh: BG 1008 FR

Kab. Ogan Komering Ulu Selatan

Kode Huruf Belakang: V

Contoh: BG 1008 VX

Kab. Ogan Komering Ulu Timur

Kode Huruf Belakang: Y

Contoh: BG 1008 YN

Kab. Penukal Abab Lematang Ilir

Kode Huruf Belakang: O

Contoh: BG 1008 OP

Bagi anda yang ingin mengecek informasi kendaraan, dapat dilakukan secara online melalui situs resmi https://e-samsat.id atau menggunakan aplikasi e-Samsat yang tersedia di Play Store dan App Store. Selain itu, pengecekan juga bisa dilakukan melalui SMS dengan format yang berbeda-beda sesuai dengan provinsi masing-masing.

4. Bakal Calon Wali Kota Palembang Charma Afrianto Dilaporkan ke Polda Sumsel Terkait Kasus Dugaan Penipuan

Kuasa Hukum korban penipuan dan penggelapan menunjukkan bukti laporan polisi dihadapan wartawan. (Fauzi/RMOLSumsel.id)

Kasus dugaan penipuan bakal calon wali kota Palembang Charma Afrianto berada pada posisi keempat dengan jumlah pembaca mencapai 3.480 sepanjang Januari 2024. 

Dalam berita tersebut, Charma diduga melakukan penipan atas proyek aspal DLHK kota Palembang yang mana korban Roisa Halidaiza mengalami kerugian mencapai Rp 502 juta.

Laporan korban Roisa Halidaiza sudah diterima dengan nomor laporan kepolisian STTLP/9/1/2024/SPKT/Polda Sumsel Selasa (2/1).

Kuasa hukum korban Rico Wantrisno mengatakan,  kliennya dijanjikan oleh terlapor akan mendapatkan proyek aspal jalan di daerah Gandus. Karena tergiur, terlapor pun meminta uang pelancar proyek tersebut sebesar Rp 502 juta.

"Jadi uang yang diberikan klien kami kepada terlapor dengan cara bertahap, pertama di bulan Februari 2023 memberi uang sebesar Rp 306 juta rupiah sisanya di bulan April 2023 lalu,”katanya, Rabu (3/1).

Namun, setelah uang diberikan, proyek yang dijanjikan tidak kunjung ada sehingga korban pun meminta agar uangnya dikembalikan lagi.

"Jadi terlapor ini mengaku hanya mampu mengembalikan uang sebesar Rp 482 juta rupiah, akan dikembalikan tanggal 31 Desember 2023 kemarin. Namun sampai saat ini yang bersangkutan tidak kunjung membayar uang yang dijanjikan,”ujarnya.

Rico juga menambahkan,ada empat orang lagi disebut menjadi korban. Namun, para korban itu masih melengkapi berkas pelaporan.

"Jadi ada empat orang lagi yang menjadi korban proyek yang berlokasi di Gandus ini. Namun baru kline kami yang melaporkan kejadian ini ke Polda Sumsel," tandasnya.

5. 5 Rekomendasi Kuliner Bakso Enak di Palembang, Yuk Dicoba!

 Bakso Granat Mas Azis Pakjo  Palembang. (Istimewa/net)

Berita rekomendasi kuliner bakso di Palembang ini berada di urutan kelima dalam pemberitaan yang tayang pada Januari 2024. Total pembacanya adalah sebanyak 3.117.

Adapun isi berita itu meliputi rekomendasi tempat makan bakso yang ada di Palembang dengan berbagai menu dan inovasi yang unik.

Lima tempat makan bakso tersebut meliputi:

1. Bakso Bontet Gotong Royong di Jalan RE Martadinata 

Berlokasi di Jalan RE Martadinata kawasan Lemabang, tempat ini menawarkan berbagai inovasi olahan daging sapi, seperti bakso urat, bakso telur, dan bakso ramai. 

Ada juga bakso lava dengan isian sambal merah serta bakso granat campuran daging sapi dan cabai hijau. Harga porsi untuk tiga orang sekitar 60 ribu rupiah.

2. Bakso Tole di Jalan Inspektur Yazid 

Bakso Tole menawarkan bakso isi telur sebagai menu andalan, serta bakso campur mi ayam. 

Alamatnya di Jalan Inspektur Yazid kawasan Sekip, dengan harga minimal 20 ribu rupiah untuk satu porsi.

3. Bakso Perjuangan Pak Min di Jalan Wahidin Talang Semut 

Bakso Perjuangan Pak Min dikenal dengan porsi makan besar dan bentuk bakso yang besar. Harga satu porsi bakso super mencapai Rp 35 ribu rupiah.

4. Bakso Hudson di Jalan Sukarela Sukarami

Bakso Hudson menawarkan bakso berukuran bervariasi dengan isian telur dan daging sapi cincang yang lebih dikenal bakso Hudson, harga mulai dari Rp20 ribu.

5. Bakso Granat Mas Azis Pakjo

Terletak di Jalan Kebun Bunga, Sukarami, Bakso Granat Mas Azis Pakjo menawarkan bakso super pedas dengan isian cabai hijau dan merah. 

Ada juga varian baru, yaitu bakso super taichan. Harga sekitar Rp50 ribu rupiah.

Dengan beragam inovasi menu bakso yang menggoda selera, tempat-tempat tersebut menjanjikan pengalaman kuliner yang unik bagi pecinta bakso di Palembang.