Pj Bupati Muba Apriyadi meminta seluruh Kepala Desa, terutama yang baru terpilih pada Pilkades beberapa waktu lalu untuk mendukung penuh program Pemerintah.
- Tujuh Kepala Desa di Muara Enim dan Dua di Banyuasin Diduga Langgar Netralitas Pilkada
- Pemerintah Setuju RUU Desa Segera Dibahas
- Dituding Tidak Transparan Gunakan Anggaran, Kades di Lahat Diminta Mundur
Baca Juga
"Kita (Pemkab Muba) bersama perangkat desa dan Kecamatan akan memasifkan program kerja yang dimulai dari pedesaan. Ini bentuk keseriusan kita untuk mengatasi persoalan kemiskinan dan program-program lainnya di Muba," ujar dia.
Dikatakan Apriyadi, dalam waktu dekat dirinya akan melantik 65 Kepala Desa terpilih. Pelantikan itu berbeda dari sebelumnya, karena akan dilangsungkan di kecamatan masing-masing.
"Melantik langsung Kades terpilih ke Kecamatan-Kecamatan sangat efektif untuk mensinkronkan program kerja Pemkab Muba yang berdampak langsung ke warga Pedesaan," jelas dia.
"Jadi dengan pola seperti ini menjadi solusi cepat untuk mengatasi persoalan-persoalan di Desa. Nantinya Kades terpilih bisa maksimal menjalankan program pemerintah demi kepentingan masyarakat," sambung dia.
Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Muba, Ricard Cahyadi menambahkan, pihaknya saat ini sedang menyusun jadwal pelantikan kepada Desa yang akan dilakukan di kecamatan.
"Jadwal pelantikan sedang disusun, dan pelantikan akan disisir bapak Pj Bupati Apriyadi ke Kecamatan-Kecamatan yang melaksanakan Pilkades," tandas dia.
- Tim SAR Gabungan Sisir Sungai Musi Cari Dua Lansia di Muba yang Dilaporkan Tenggelam
- Muba Optimis Raih Predikat Terbaik Verifikasi Kabupaten Layak Anak 2024
- Banjir Rendam Pemukiman dan Jalintim di Musi Banyuasin, 35 KK Dievakuasi