Gencarnya sosialisasi yang dilakukan Polsek jajaran Polres OKU Timur tentang rencana operasi Senpi Musi 2023 serta mengenai penegakan hukum terhadap kejahatan penyalahgunaan senjata api (Senpi), terus mendapat respon positif dari masyarakat.
- Polisi Tangkap Tersangka Senpi Rakitan yang Sempat Buron, Ditemukan Bahan Peledak di Rumahnya
- Bawa Senpi Rakitan, Dua Pengendara Yamaha RX King Dibekuk Polisi di Simpang Empat Desa Babat
- Polres Muara Enim Amankan 47 Senjata Api Rakitan dalam Operasi Senpi Musi 2024
Baca Juga
Terbukti, kali ini giliran Kades Rasuan Baru, Kecamatan Madang Suku II, Kabupaten OKU Timur, menyerahkan sepucuk senpira jenis locok ke Polsek Madang Suku II.
Penyerahan Senpi oleh Kades Rasuan Baru Iqbal (40) ini diterima langsung oleh Kapolsek Madang Suku II, Iptu Arfandi, Kamis (9/3) siang.
“Ya, tadi Kades Rasuan Baru menyerahkan sepucuk senpira jenis locok. Tadi kita sudah buatkan berita acara dan ditandatangani oleh masing-masing pihak,” ujar Kapolsek Madang Suku II, Iptu Arfandi.
Setelah diterima secara resmi, lanjut Kapolsek, senpira tersebut untuk sementara akan disimpan di gudang Mapolsek Madang Suku II.
“Kita juga mengimbau untuk warga dalam wilayah hukum Polsek Madang Suku II, yang memiliki atau menyimpan senpi untuk menyerahkannya dengan sukarela,” pungkasnya.
Sementara, Kades Rasuan Baru, Iqbal membenarkan jika pihaknya menyerahkan sepucuk senpira kepada Polsek Madang Suku II.
“Penyerahan senpi ini sebagai bentuk kerjasama masyarakat dan Polri dalam mendukung operasi senpi 2023,” ujarnya.
- Pjs Kades di OKU Timur Tewas Ditembak Anak Kandung, Tersangka Ngaku Pistol Milik Almarhum Ayahnya
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Terungkap di Persidangan, Saksi Ungkap Deliar Marzoeki dan Alex Peras Perusahaan Lewat Surat Kelayakan K3