Juara Grup E, Jepang Tumbangkan Raksasa Eropa Spanyol

Pemain Jepang, Ao Tanaka menjebol gawang Spanyol sekaligus meraih kemenangan/net
Pemain Jepang, Ao Tanaka menjebol gawang Spanyol sekaligus meraih kemenangan/net

Perjalanan Jepang di Piala Dunia 2022 dinilai sangat mengesankan. Skuad Samurai Biru, menjadi wakil Asia pertama yang lolos ke babak 16 besar. 


Bahkan Jepang yang tampil impresif berhasil lolos sebagai juara Grup E. Hasil itu didapat setelah Ritsu Doan dan kawan-kawan berhasil mengalahkan raksasa Eropa, Spanyol dengan skor 2-1.

Bermain di Khalifa International Stadium, Jumat (2/12).  Pertandingan berjalan seru, Spanyol awalnya unggul lebih dulu berkat sontekan Alvaro Morata di menit ke-12. 

Namun di awal babak kedua, Jepang membalikkan keadaan. Ritsu Doan mencetak gol di menit ke-48, disusul kemudian Ao Tanaka di menit ke-51.

Spanyol tampil dominan sejak babak pertama dimulai. Filosofi Enrique-ball yang menekankan pada penguasaan bola dimulai sejak menit pertama.

Selama sepuluh menit pertama, pertahanan Jepang dikurung dekat dengan kotak penalti. Penguasaan bola itu berbuah manis di menit ke-11.

Spanyol sukses memecah kebuntuan lewat sontekan Morata. Ia memanfaatkan umpan silang terukur dari Cesar Azpilicueta.

Setelah jeda babak jadi awal kekacauan Spanyol. Jepang berhasil membalikkan keadaan dalam waktu yang sangat cepat.

Doan lebih dulu menyamakan kedudukan di menit ke-48. Kesalahan Spanyol dalam bangun serangan pendek, membuat Jepang merebut bola di depan kotak penalti Spanyol. Doan lalu mengeksekusinya dari luar kotak penalti.

Jepang lalu berbalik unggul di menit ke-51. Diawali umpan Doan ke dalam kotak penalti Spanyol, kerja sama antara Kaoru Mitoma dan Ao Tanaka berbuah gol. Tanaka berhasil menghukum pertahanan Spanyol yang tak ketat menjaganya.

Pertandingan kemudian berjalan dengan tempo yang lambat. Kedua tim dipastikan lolos dengan skor tersebut, terlepas dari hasil apapun yang terjadi di pertandingan Jerman vs Kosta Rika. 

Karena hasil ini menempatkan Jepang sebagai pemuncak klasemen Grup E dengan koleksi enam poin. Sedangkan Spanyol harus puas di posisi dua dengan empat poin.