Harga cabai di Pasar Sekip Palembang mengalami lonjakan hingga mencapai Rp70 ribu per kilogram, Kamis (26/10). Kondisi itu membuat Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) yang tengah berkunjung kaget.
- Banyak Laporan Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi Sudah Masuk KPK
- Setop Anggaran IKN, Prabowo Tunjukkan Taji ke Jokowi
- Jokowi Tak Bisa Kendalikan Pilpres 2029 Usai MK Hapus Presidential Threshold
Baca Juga
Kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu ke Pasar Sekip guna memberikan Bantuan Modal Kerja (BMK) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada pedagang kaki lima.
Dia pun langsung memerintahkan Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni untuk segera mengatasi hal tersebut.
"Saya minta tanya langsung ke Pak Gubernur. Harus segera memberikan solusi sehingga masalah ini tidak terus berlanjut dan memberatkan masyarakat," katanya.
Selama kunjungan ke Palembang, Presiden Jokowi melakukan pemeriksaan harga sembako dan berdialog dengan pedagang serta pembeli di Pasar Sekip Ujung Palembang.
"Mayoritas harga bahan pokok atau sembako berada dalam kisaran normal. Namun, tadi ada satu yang menonjol, yaitu harga cabai yang melambung dari Rp40 ribu menjadi Rp70 ribu per kilogram. Ini adalah masalah yang harus segera dicarikan solusi," katanya.
Sementara itu, Penjabat Gubernur Sumsel, Agus Fatoni, yang mendampingi kunjungan Presiden Jokowi, belum memberikan komentar mengenai kenaikan harga cabai tersebut.
- Banyak Laporan Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi Sudah Masuk KPK
- Setop Anggaran IKN, Prabowo Tunjukkan Taji ke Jokowi
- Jokowi Tak Bisa Kendalikan Pilpres 2029 Usai MK Hapus Presidential Threshold