Menjelang Hari Raya Idulfitri yang semakin di depan mata, kegiatan mudik sudah mulai terlihat, salah satunya dari penjualan tiket kereta api. Tercatat, per 21 April 2022, PT KAI Divre III Palembang telah menjual 24 ribu tiket untuk mudik.
- Pemudik Angkutan Umum Turun, Mudik Lebaran 2022 Tetap Diklaim Lancar
- Ketersediaan Minyak Goreng Curah di Palembang Masih Langka
- Wisata Air di Palembang Diserbu Pengunjung
Baca Juga
Seperti dijelaskan Kepala Divisi Regional III PTKAI Palembang, Junaidi Nasution menyampaikan bahwa 46 persen dari total 52.228 tiket yang disediakan untuk mudik telah habis terjual. Menurutnya, hal tersebut dikarenakan antusias masyarakat yang tinggi, mengingat dua tahun terakhir mudik tidak diperbolehkan.
"Masa angkutan lebaran kali ini ditetapkan H-10 hingga H+10 lebaran atau 22 April sampai 13 Mei 2022," katanya, Jumat (22/4).
Adapun jalur yang dijalankan oleh KAI Divre III Palembang tahun jni yakni KA Bukit Serelo relasi Kertapati-Lubuklinggau (PP), KA Rajabasa relasi Kertapati-Tanjungkarang (PP), dan KA komersial Sindang Marga relasi Kertapati-Lubuklinggau (PP).
Junaidi menyebutkan keberangkatan favorit masyarakat untuk mudik yakni pada H-3 lebaran atau tanggal 29 April, sedangkan untuk arus balik terjadi pada H+5 yang merupakan hari terakhir libur yaitu tanggal 8 Mei 2022.
Kemudian, Junaidi menambahkan bahwa meskipun sudah diberikan izin terkait mudik, namun tetap menerapkan prokes yang ketat. Mulai dari vaksinasi, tes Rapid Antigen atau PCR, dan memakai masker harus diterapkan secara ketat.
"Meskipun mudik sudah diperbolehkan pemerintah, aturan protokol kesehatan tetap diterapkan sesuai dari Surat Edaran Kementerian Perhubungan secara ketat," ungkapnya.
Sebagai informasi untuk pelayanan Rapid Test Antigen dengan tarif Rp35 ribu, para pelanggan di Divre III Palembang juga masih bisa menggunakannya di Stasiun Kertapati, Prabumulih, Lahat dan Lubuk Linggau.
- AXA Mandiri Resmikan Kantor dan Customer Care Centre Baru di Palembang
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR