Pengurus Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumsel memastikan akan terus merawat dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
- Waspadai Distributor Nakal, Polda Sumsel Pantau Isu Takaran MinyaKita di Palembang
- Tegas! Dua Anggota Brimob Polda Sumsel Dipecat karena Disersi
- Polda Sumsel Backup Polres Lahat Kejar 8 Tahanan yang Kabur dari Sel Tahanan
Baca Juga
Hal itu disampaikan langsung Ketua PWM Sumsel Prof Romli saat bertemu langsung dengan Kapolda Sumsel, Irjen Pol Toni Hermanto dalam kegiatan audensi dan silaturahmi di Gdung Promoter LT II Mapolda Sumsel.
"Kita perkuat kerja sama, kita tingkatkan kerja sama demi merawat, mengawal, menjaga keutuhan, kekuatan NKRI," ujar Prof Ramli.
Bukan hanya itu, kata dia, pihaknya juga mengajak seluruh masyarakat untuk menyukseskan program vaksinasi guna menakan penyebaran COVID-19, khususnya di Sumsel. "Ini bagian dari kita menjaga NKRI, kita mengajak masyarakat untuk iku vaksinasi dan mematuhi protokol kesehatan," ajak dia.
Sementara, Kapolda Sumsel, Irjen Pol. Drs. Toni Hermanto, mengatakan, semua elemen masyarakat dapat saling bekerja sama dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat. Termasuk muhammadiyah untuk berperan aktif mengajak masyarakat dalam vaksin serta senantiasa menjaga kerukunan umat beragama
"Mudah mudahan sinergitas Muhammadiyah dengan Polri aksesnya dari tingkat wilayah sampai ke cabang untuk bisa bersinergi,” tutup dia.
- Waspadai Distributor Nakal, Polda Sumsel Pantau Isu Takaran MinyaKita di Palembang
- Tegas! Dua Anggota Brimob Polda Sumsel Dipecat karena Disersi
- Polda Sumsel Backup Polres Lahat Kejar 8 Tahanan yang Kabur dari Sel Tahanan