Seorang pekerja di Banyuasin, Yon Ardi (35) yang sempat menghilang diduga jadi mangsa buaya, akhirnya ditemukan di sebuah kanal di Kawasan Sungai Rengit, Banyuasin, Sumsel.
- Buaya Sepanjang 3 Meter Mendiami Kolam Ikan di Musi Rawas, Warga Diminta Waspada
- Buaya Liar Kembali Teror Warga Jejawi, Satu Korban Alami Luka Robek di Tangan
- Warga OKI Digigit Buaya Saat Ambil Air Wudhu, Alami Luka Parah
Baca Juga
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Seksi Konservasi Wilayah (SKW) I, BKSDA Sumsel, Yusmono, Rabu (22/6).
Sejak korban menghilang, pencarian terus dilakukan oleh warga. Bahkan, alat berat pun dikerahkan untuk menyisir semak melukar di sekitaran kanal. Alhasil, setelah satu hari dilakukan pencarian, korban pun berhasil ditemukan oleh warga dalam kondisi terapung di Sungai dan sudah tak bernyawa.
"Korban ditemukan pada malam hari, tidak jauh dari lokasi tempat korban mencari ikan. Korban saat ini telah dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan," katanya.
Sementara itu, Camat Talang Kelapa, Arifin Nasution menambahkan, korban ditemukan didekat lokasi tempatnya menghilang dibawa buaya. Sejak menghilang, warga bersama-sama melakukan pencarian di sekitaran sungai dan akhirnya berhasil ditemukan.
"Korban ditemukan dalam kondisi mengapung di Sungai dan sudah meninggal dunia," tutupnya.
Sebelumnya, seorang pekerja di Banyuasin, Yon Ardi (35) hingga kini belum ditemukan, Selasa (21/6) usai diseret buaya saat tengah memasang jaring untuk menangkap ikan. Saat itu, jaring yang dipasang oleh korban ditarik buaya hingga korban terjatuh dan langsung diseret buaya ke dalam air.
- Insiden Tabrakan Tongkang Batu Bara di Jembatan Bentayan Terulang Lagi, Pemda Diminta Bertindak Tegas
- Bukit Asam Selamatkan Puluhan Jenis Anggrek Langka Melalui Program Rescue and Release
- Gubernur Sumsel Resmikan Operasional KMP Putri Leanpuri di Banyuasin