Ini Amanat Presiden Jokowi Di Peringatan Hari Lahir Pancasila

Presiden Jokowi/net
Presiden Jokowi/net

Presiden Joko Widodo saat memberi amanat di Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila yang digelar di halaman Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Selasa (1/6). Dalam amanatnya Jokwi berpesan Peringatan Hari Lahir Pancasila harus jadi momentum untuk mengokohkan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.


Jokowi yang tampil dengan mengenakan baju adat dari Kabupaten Tanah Bumbu bertindak sebagai inspektur upacara hadir secara virtual melalui Istana Kepresidenan Bogor. Presiden Jokowi mengingatkan bahwa tantangan ke depan tidak semakin ringan. Globalisasi dan interaksi antar belahan dunia yang semakin berkembang pesat harus turut diwaspadai.

Sebab bukan tidak mungkin menimbulkan rivalitas nilai-nilai, pandangan-pandangan, dan ideologi yang ada di sebuah negara. Revolusi 4.0 dan perkembangan 5G akan membuah interaksi dunia semakin cepat.

Kecepatan interaksi ini, di satu sisi juga bisa ditunggangi oleh ideologi transnasional masuk ke seluruh kalangan. Atas alasan itu, Jokowi menekankan bahwa pendalaman Pancasila tidak bisa dilakukan dengan cara-cara biasa.

“Pancasila harus menjadi pondasi teknologi yang berkeindonesiaan,” tekan Jokowi.

Dalam upacara ini, Brigjen TNI Novi Helmy Prasetya bertindak sebagai perwira upacara. Sementara Kolonel Infantri Muhammad Imam bertindak sebagai komandan upacara. Secangkan Ketua MPR Bambang Soesatyo bertugas untuk membacakan Pancasila dan Ketua DPR Puan Maharani membacakan teks pembukaan UUD 1945.