Timnas Indonesia berhasil menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026 setelah meraih kemenangan 1-0 atas Bahrain dalam laga kedelapan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB.
- Indonesia Naik ke Ranking 123 FIFA, Posisi Terbaik dalam 15 Tahun Terakhir
- Tim U-17 Indonesia Berpotensi Tampil di Piala Dunia
- Emil Audero Berpotensi Debut bersama Garuda dalam Kondisi Kurang Fit
Baca Juga
Gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Ole Romeny pada menit ke-24. Meski Indonesia memiliki beberapa peluang untuk menambah gol, namun skor 1-0 bertahan hingga laga berakhir.
Kemenangan ini membuat Indonesia kini berada di posisi keempat klasemen Grup C dengan sembilan poin, hasil dari dua kemenangan, tiga kali seri, dan tiga kekalahan. Indonesia hanya tertinggal satu poin dari Arab Saudi yang berada di posisi ketiga.
Dengan tambahan tiga poin, posisi Indonesia masih aman untuk melanjutkan perjuangan mereka menuju Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mereka unggul tiga poin dari Bahrain yang berada di posisi kelima, serta memiliki keunggulan selisih gol, -6 berbanding -8.
Salah satu pemain yang berperan besar dalam kemenangan ini adalah bek Rizky Ridho. Bersama Jay Idzes dan Justin Hubner, Ridho tampil solid di lini pertahanan, menggagalkan berbagai serangan berbahaya dari Bahrain dan memastikan gawang Indonesia tetap aman sepanjang pertandingan.
Usai pertandingan, Ridho mengungkapkan rasa bangganya atas kemenangan ini dan berterima kasih kepada suporter yang telah memberikan dukungan penuh selama pertandingan.
“Kemenangan ini berkat dukungan luar biasa dari suporter yang sudah memberikan semangat dengan hati. Hati-hati di jalan, selamat menikmati tiga poin,” ujar Ridho dengan penuh rasa syukur.
Dukungan ribuan suporter yang memadati SUGBK menjadi energi tambahan bagi skuad Garuda. Sorakan dan nyanyian penyemangat dari tribun seakan memberikan semangat ekstra bagi para pemain untuk berjuang habis-habisan di lapangan.
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia semakin percaya diri dalam melanjutkan laga-laga kualifikasi berikutnya, dan kemenangan ini menjadi modal penting untuk meraih tiket ke Piala Dunia 2026.
- Indonesia Naik ke Ranking 123 FIFA, Posisi Terbaik dalam 15 Tahun Terakhir
- Gol Ole Romeny ke Bahrain Masuk Nominasi AFC
- Tim U-17 Indonesia Berpotensi Tampil di Piala Dunia