Ibu Roma Nikmati Masa Senja dengan Listrik dan Jembatan Baru Berkat Program 'Light Up The Dream'

Kondisi rumah Ibu Roma yang telah teraliri listrik. (ist/rmolsumsel.id)
Kondisi rumah Ibu Roma yang telah teraliri listrik. (ist/rmolsumsel.id)

Ibu Roma, seorang Ibu Rumah Tangga di Sumatera Selatan, kini menikmati masa senjanya dengan lebih nyaman dan bahagia berkat program _Light Up The Dream_ yang dijalankan oleh Kementerian BUMN dan PLN.


Ibu Roma yang dulu hidup tanpa akses listrik kini dapat menikmati berbagai kemudahan dengan adanya listrik di rumahnya. Ia dapat menanak nasi dengan mudah menggunakan rice cooker, menonton televisi bersama cucunya, dan bahkan mengisi token listrik secara online.

Pada Oktober 2021, Ibu Roma mendapat kunjungan dari Menteri BUMN, Erick Thohir. Dalam kunjungan tersebut, Ibu Roma menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan sambungan listrik dan perbaikan jembatan setapak yang menjadi satu-satunya akses jalan menuju rumahnya.

"Senang sekali bisa dikunjungi Pak Menteri. Terima kasih banyak kami disambung listriknya. Masak sehari-hari bisa pakai rice cooker. Jembatan setapak akses jalan di depan juga diperbaiki," tutur Bu Roma.

Ibu Roma juga menyampaikan terima kasih kepada PLN dan Kementerian BUMN atas perhatiannya kepada masyarakat kecil seperti dirinya. Ia berharap agar PLN dan Kementerian BUMN selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan tugasnya.

Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2B), Adhi Herlambang, mengatakan bahwa program _Light Up The Dream_ diharapkan dapat membantu mengurangi kesenjangan akses listrik di berbagai wilayah Indonesia.

"Program ini masih dilaksanakan sebagai komitmen PLN untuk tidak hanya menyediakan energi listrik, tetapi juga membangun masa depan yang lebih terang bagi seluruh masyarakat Indonesia," ungkap Adhi.