HUT Partai Golkar, Jokowi Dijadwalkan Beri Sambutan

net
net

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan memberikan sambutan khusus dalam acara puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 Partai Golkar pada 25 Oktober 2020 mendatang.


Hal itu disampaikan Ketua Pelaksana HUT ke-56 Partai Golkar, Agus Gumiwang Kartasasmita, saat jumpa pers di kawasan Hutan Kota by Plataran, Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (17/10).

"Bapak Presiden akan berpartisipasi hadir, insyaAllah secara virtual. Nanti akan memberikan sambutan pada acara puncak tanggal 25 Oktober yang akan datang," kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Agus Gumiwang.

Diketahui dalam beberapa acara partai beringin, Presiden Jokowi memang selalu menghadiri undangan.

Kali ini, mengingat dalam kondisi pandemi Covid-19 maka Presiden Jokowi dijadwalkan hadir secara daring untuk mengisi sambutan pada acara puncak perayaan HUT ke-56 Partai Golkar.

"Memang dalam suasana yang seperti pandemi ini, sehingga kita harus melakukan adjustmen-adjustmen. Bapak Presiden sendiri akan berpartisipasi hadir, insyaAllah secara virtual," tambah Menteri Perindustrian itu.

Turut hadir saat jumpa pers yaitu Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus, Ketua DPP Partai Golkar Ace Syadzily Hasan, Ketua DPP Golkar Bidang Perempuan Airin Rachmi Diany, Ketua DPP Golkar Bidang Media dan Penggalangan Opini (MPO) Meutya Hafid, dan Ketua DPP Golkar Bidang Ketenagakerjaan Gatot Sudariyono.