Ratusan rider motor trail dari berbagai daerah mengikuti jelajah alam yang dilaksanakan di Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, Minggu (19/12). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian perayaan 4 tahun berdirinya Kecamatan Jirak Jaya.
- Hyundai Stargazer, MPV yang Didesain Khusus untuk Indonesia
- Yamaha Rilis Skutik Baru Grand Filano, Hadirkan Kenyamanan dengan Desain Retro Modern
- Toyota Astra Motor Rilis New Fortuner dengan Teknologi dan Fitur Terbaru, Segera Mengaspal di Palembang
Baca Juga
“Peserta trail adventure ini berasal dari Muara Enim, Lahat, Prabumulih, PALI, Palembang, Musi Rawas, Musi Banyuasin, hingga dari Provinsi Jambi,” ujar Camat Jirak Jaya, Yudi Suhendra.
Kegiatan tersebut, sambung Yudi, bukan hanya jelajah alam, namun dibarengi juga sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat terutama di daerah pelosok.
“Selain memacu adrenalin, kita juga terus lakukan sosialisasi kepada masyarakat bahwa pentingnya protokol kesehatan,” jelas dia.
Terkait vaksinasi Covid-19, Yudi mengatakan, di Kecamatan Jirak Jaya masyarakat yang telah menjalani vaksinasi sebanyak 656 orang.
“Jaga diri tetap sehat, patuhi prokes. Dan 30 Desember 2021 nanti ada undian berhadiah lagi dan tidak perlu hadir. Anggota Polres dan Kodim siap antar hadiah ke alamat bapak ibu sekalian,” tuturnya.
Sekretaris Daerah Muba, Apriyadi menyampaikan, kegiatan jelajah alam ini sangat baik dan positif dilaksanakan sebagai bentuk silaturahmi yang selama ini terhenti akibat pandemi Covid-19.
“Terima kasih telah ikut meramaikan rangkaian HUT ke-4 Jirak Jaya. Insyaallah terabas alam ini akan kita jadikan kegiatan rutin tahunan dan ke depannya apa yang kurang kita perbaiki dan lebih kita sempurnakan. Terima kasih juga kepada alumni Akabri 2001 yang telah menggelar gebyar vaksinasi di Muba,” tukasnya.
- Trail Adventure Jadi Salah Satu Event Pengembangan Pariwisata PALI
- H+3 Lebaran, 80 Biker Trail Adu Ketangkasan di PALI
- Meriahkan HUT Banyuasin, Ratusan Rider Trail Adventure Mandi Lumpur di Bumi Sedulang Setudung