Hujan dengan intensitas lebat yang mengguyur kota Palembang sejak pukul 07.00WIB hingga pukul 09.30WIB membuat sebagian jalan tergenang banjir. Akibatnya, kemacetan parah terjadi sejumlah jalan, Sabtu (25/3).
- Banjir Rendam Jalintim Muba, DPRD Sumsel Desak Pemerintah Cari Solusi Atasi Kemacetan
- Akibat Banjir, Harga Gas Elpiji 3 Kilogram di Muratara Melonjak Jadi Rp50 Ribu
- Dua Kecamatan di OKI Dilanda Banjir, Ratusan Hektare Sawah Terancam Puso
Baca Juga
Beberapa titik lokasi banjir yang menyebabkan kemacetan itu terjadi di Jalan R Soekamto, Kecamatan Kemuning, Palembang. Kondisi ketinggian air diperkirakan mencapai 20 cm meter. Sehingga, kendaraan roda dua dan empat yang melintas harus mengurangi kecepatan agar gelombang air tidak meninggi.
Meski terendam banjir, lokasi ini masih bisa dilintasi kendaraan meskipun harus mengalami kemacetan.
Hal berbeda yang terjadi di Jalan Mangkunegara, tepatnya di depan SPBU. Kondisi jalanan yang menurun membuat air naik ke permukaan mencapai ketinggian 20 cm. Sehingga, kemacetan panjang pun terjadi di lokasi tersebut.
Bahkan, kendaraan roda empat mengalami stagnan dan sulit bergerak karena kemacetan. Sementara, banyak kendaraan roda dua memilih melewati jalur alternatif.
“Sudah sulit jalan dari jam 10.00WIB tadi karena di depan terjadi banjir,”kata Ahmad salah satu warga.
Ahmad mengaku lokasi itu memang sering terjadi banjir saat hujan deras mengguyur kota Palembang. Hingga saat ini, tak ada solusi dari pemerintah setempat untuk mengatasi banjir di daerah tersebut.
“Karena kondisi jalannya yang menurun sehingga air menjadi tumpah ruah, sementara irigasi dan saluran air disini sudah tidak memadai,”keluhnya.
Hal senada yang diutaran oleh Santo, ia mengeluhkan kondisi kota Palembang yang selalu banjir ketika hujan terjadi lebih dari satu jam. Ia berharap pemerintah kota lebih aktif mengawasi saluran air dan mencari solusi kejadian yang selalu terulang saat hujan tersebut.
“Jangan pikirkan daerah lain dulu, Pemerintah Palembang lihat wilayahnya saja dulu. Diatasi, dicari solusi agar dapat mengatasi banjir,”ucapnya.
Berikut lokasi titik banjir yang harus diwaspadai jika tidak ingin kendaraan mati :
1. Jalan Sapta Marga (depan komplek Citra Damai 1).
2. Jalan Urip Sumoharjo (Sekojo).
3. Jalan Residen Abdul Rozak (depan PDAM Kalidoni).
4. Jalan Residen Abdul Rozak (depan Kumbang).
5. Jalan Pipa Reja.
6. Jalan Mayor Ruslan (IBA).
7. Jalan Rawasari Sekip.
8. Jalan R. Soekamto (depan Hotel Harper).
9. Jalan Perumahan Citra Damai 2.
10. Jalan Sekip Bendung.
11. Jalan Sukabangun II Palembang
12. Jalan Kol H Barlian (Depan Damri)
13. Simpang Polda Sumsel
14. Jalan Basuki Rahmat (Depan Pagi Sore)
15. Jalan Perumnas Sako-Kenten
- AXA Mandiri Resmikan Kantor dan Customer Care Centre Baru di Palembang
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR