Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan telah menuntaskan rapat pleno rekapitulasi suara tingkat provinsi yang berlangsung selama lima hari, dimulai dari tanggal 6 Maret hingga dini hari tanggal 10 Maret.
- Prabowo Janji Gunakan Pendekatan Sistemik dan Realisme Untuk Cegah Korupsi
- 3 Parpol Pendukung Pemerintah Disindir Megawati, Pengamat: Bisa Bernasib Seperti Nasdem
- Usai Smelter, Komisi VII Minta Pemerintah Akselerasi Pembangunan Industri Turunan
Baca Juga
Proses ini merupakan langkah penting dalam menetapkan perwakilan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Sumsel, menunggu penetapan resmi dari KPU RI.
Dalam hasil pleno tersebut, Ratu Tenny Leriva, anak dari mantan Gubernur Sumsel Herman Deru, berhasil menduduki posisi teratas dengan perolehan suara terbanyak. Tiga kandidat lain yang juga unggul adalah Jialyka Maharani, Amaliah Sobli, dan Eva Susanti.
Total suara sah yang tercatat untuk DPD RI di Sumsel adalah 4.308.755 suara, dengan suara tidak sah sebanyak 849.576 suara. Sehingga total partisipasi pemilih untuk DPD RI di Sumsel menjadi 5.158.331 suara.
Berikut daftar suara DPD RI hasil Pleno di KPU Sumsel :
1. Ratu Tenny Lerriva : 833.799 suara
2. Jialyka Maharani : 549.140 suara
3. Amalia : 528.749 suara
4. Eva Susanti : 508.540 suara
5. Yetti Oktarina : 385.752 suara
6. Abdul Aziz : 221.579 suara
7. Arniza Nilawati : 215.934 suara
8. Imam Mansur : 206.655 suara
9. Syofwatillah Mohzaib : 194.831 suara
10. Agung Wijaya : 177.940 suara
11. Azzahrazade : 127.800
12. Aldina Meriamda Putri : 91.740 suara
13. Edward Jaya : 81.211 suara
14. Mat syuroh : 76.723 suara
15. Septiana Carolin : 55.387 suara
16. M Hamdani : 51.947 suara
17. Rosmala Dewi : 51.496 suara
18. Muhammad Aminuddin : 47.720 suara
19. Nur Kholis : 43.834 suara
20. Sri Hartaty : 39.416 suara
21. M Reza Farisyi : 31.722 suara
- Mantan Staf Ungkap Dugaan Suap Pemilihan Ketua DPD, 95 Anggota Diduga Terlibat
- Lawan Petinju Australia, Senator Daud Yordan Siap Naik Ring Lagi
- Besok KPU Gelar Pleno Penetapan Hasil Rekap PSU Pileg DPD Sumbar