RMOL.Usai sudah tugas Pangeran Harry sebagai anggota senior Kerajaan Inggris. Dia mengakhiri tugas itu berbagi pelukan hangat dengan pembalap dunia Lewis Hamilton, saat peresmian museum di Sirkuit Silverstone, Inggris.
Harry tiba di acara pembukaan itu menggunakan mobil listrik yang dikendarai oleh sang juara dunia Formula Satu enam kali beturut-turut tersebut. Ia disambut oleh sejumlah tamu kehormatan termasuk mantan juara dunia Damon Hill, Melansir Metro, Sabtu (7/3).
- Tarif Penyeberangan Kapal di Pelabuhan Bakauheni Naik, Ini Besarannya
- Perkuat Basis Ekonomi Nasional, Bank Indonesia Kembangkan Kemandirian Ekonomi Pesantren
- Ekonomi RI Ditarget Tumbuh 5,3 Persen, Ini Kata Menko Airlangga
Baca Juga
Harry dan Hamilton juga bertemu dengan pembalap F1 lainnya, George Russell dan Alex Albon, bersama sejumlah pelajar setempat. Pembangunan museum bernama The Silverstone Experience itu dikabarkan menelan biaya 20 juta pound.
Museum yang baru dibuka itu menjadi rumah bagi mobil dan motor yang berpartisipasi selama 70 tahun gelaran balapan di Silverstone yang terletak di bagian tengah Inggris itu. Sejumlah permainan interaktif dan replika tersedia untuk dijajal para pengunjung, melansir Reuters.
Kunjungan dan peresmian museum tersebut menandai pelaksanaan tugas kerajaan terakhir untuk Harry, sebab akhir Maret nanti ia dan istrinya Meghan Markle akan mengeluarkan pengumuman bahwa mereka resmi keluar dari Keluarga Kerajaan Inggris.[ida]
- Gandeng Perajin Lokal, Kaos Nyenyes Hadirkan Jumputan Series
- Meriahkan Awal Tahun, BSI Tawarkan Promo Menarik di BYOND Fest Palembang
- Kinerja Kuartal I, Kredit dan Pembiayaan BTN Tembus Rp300 Triliun