Hari Pertama Ngantor, Kapolrestabes Palembang Cek Sel Tahanan

Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Mokhamad Ngajib/ist
Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Mokhamad Ngajib/ist

Hari pertama menjabat Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Mokhamad Ngajib meninjau langsung seluruh ruangan kerja, baik ruangan Reskrim, penjagaan hingga sel tahanan Polrestabes Palembang, khususnya ruang tahanan, kesehatan anggota penjagaan dan kebersihan.


“Ya, dari yang saya lihat untuk saat ini kapasitas ruang tahanan masih cukup,” ujar Mokhamad Ngajib usai meninjau, Sabtu (8/1).

Dia menjelaskan untuk saat ini ruangan sel tahanan masih memenuhi standar. "Semua masih bagus, tidak perlu diperbaiki. Hanya saja, saya menekankan pada petugas jaga untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Jika melakukan pelanggaran, tentu akan diberikan tindakan tegas," ungkap Mokhamad Ngajib

Lanjutnya, selain meninjau, dia mengingatkan kepada anggota apabila melakukan pelanggaran akan memberikan sanksi tegas, sesuai hukum yang berlaku. "Ini sesuai yang berlaku untuk anggota, dalam meningkatkan kerja sesuai Standar Operasional (SOP)," tegas Ngajib.

Kendati demikian, Ngajib juga akan memberikan reward kepada anggota yang dianggap berprestasi.

"Begitu sebaliknya, kita akan berikan reward kepada anggota yang berprestasi dan berdedikasi tinggi. Tak hanya itu, kita juga akan berikan penghargaan bagi masyarakat, yang dapat memberikan informasi positif untuk kemajuan Polri, sebagai kerjasama antara masyarakat dan Polri," tutupnya.