Harga emas batangan 24 karat Aneka Tambang (Antam) diperkirakan bisa mencapai Rp 2 juta per gram pada awal 2025. Hingga akhir 2024, harga emas diproyeksikan berada di kisaran Rp 1,5 juta per gram.
- Harga Emas Antam Pecah Rekor Hari Ini, Tembus Rp1,904 Juta per Gram
- Jelang Peluncuran Bank Emas, Harga Antam Merosot ke Rp1,6 Jutaan
- Harga Emas Dunia Merosot setelah Aksi Ambil Untung
Baca Juga
Saat ini, harga emas terus mengalami kenaikan, dengan harga terbaru per 22 Oktober 2024 mencapai Rp 1.535.000 per gram, naik Rp 4.000 dibandingkan hari sebelumnya.
Meski terjadi kenaikan harga, permintaan terhadap emas tetap tinggi. Haris Bahaluan, Supervisor Antam, menyebutkan bahwa rata-rata penjualan harian logam mulia mencapai 1,9 hingga 2 kilogram, dengan pecahan 5 hingga 25 gram paling diminati konsumen.
"Kenaikan harga ini dipengaruhi oleh kondisi geopolitik, termasuk konflik Israel-Palestina dan perang di Yordania, serta penguatan dolar AS," jelas Haris saat diwawancarai di butik Antam Palembang, Senin (22/10/2024).
Permintaan emas juga terus meningkat seiring kesadaran masyarakat untuk menjadikan logam mulia sebagai investasi jangka panjang yang aman. Haris menambahkan bahwa masyarakat kini lebih memilih emas dibandingkan jenis investasi lainnya.
Sementara itu, harga buyback atau harga jual kembali emas Antam saat ini berada di angka Rp 1.360.000 per gram. Untuk kemudahan transaksi, Antam menyediakan layanan penjualan langsung maupun online, meskipun pembelian langsung masih mendominasi.
"Butik kami selalu siap dengan stok emas mulai dari ukuran 0,005 gram hingga 1 kilogram. Setiap dua hari sekali, kami menerima pasokan 3 kilogram, jadi tidak perlu khawatir soal ketersediaan," tutup Haris.
- Harga Emas Antam Pecah Rekor Hari Ini, Tembus Rp1,904 Juta per Gram
- Jelang Peluncuran Bank Emas, Harga Antam Merosot ke Rp1,6 Jutaan
- Harga Emas Dunia Merosot setelah Aksi Ambil Untung