Glek dan Komunitas BerbagiSob Bantu Korban Banjir-Kebakaran

Dua peristiwa besar, yakni banjir bandang di Sukabumi, Jawa Barat dan kebakaran besar yang melanda kawasan padat penduduk di Cilincing, Jakarta Utara, terjadi awal pekan lalu.


Sehubungan itu, brand minuman kekinian yang fokus pada nilai kemanusiaan, Glek, bersama Komunitas BerbagiSob menyalurkan bantuannya berupa air mineral dan baju bekas layak pakai untuk korban banjir bandang di Cicurug, Sukabumi, dan kebakaran di Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu (26/9/2020).

Bantuan tersebut diserahkan oleh CEO Glek Ridwan Arifin dan Humas BerbagiSob Devi Damayanti, mewakili Presiden Komunitas BerbagiSob Aresdi Mahdi Asyathry. Dalam sambutannya, Ridwan Arifin mengatakan bahwa bantuan ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian terhadap sesama. “Semoga bantuan yang kami berikan ini bisa bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang sedang terkena musibah,” jelas Arifin di Cilincing.

Aresdi Mahdi dari Komunitas BerbagiSob mengajak masyarakat lainnya untuk peduli membantu sesama dengan apapun yang dimiliki. “Komunitas BerbagiSob ini lahir dari keinginan kuat kami untuk berbagi membantu sesama manusia. Membantu dalam bentuk apa saja semampu kita. Yang penting kita bisa berbagi dengan orang lain di masa pandemi dimana semua orang terdampak namun ingin tetap berbagi,” ujarnya.

Banjir bandang yang melanda belasan desa di tiga kecamatan di Sukabumi, Jawa Barat, awal pekan ini membuat sedikitnya 428 jiwa terdampak dan harus mengungsi di tempat aman. Banjir bandang juga merenggut nyawa sedikitnya dua orang. Menurut data yang dirilis BPBD Jawa Barat, lebih dari 114 rumah juga rusak.

Sementara di Cilincing, kebakaran besar menghanguskan ratusan rumah di tujuh RT yang berlokasi di RW 08 Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara. Peristiwa yang diduga berasal dari korsleting listrik tersebut membuat 177 KK (296 jiwa) mengungsi.[ida]