Giliran Thailand Hempaskan Perlawanan Garuda Pertiwi

Timnas Wanita Indonesia/Foto:PSSI
Timnas Wanita Indonesia/Foto:PSSI

Setelah mengalami kekalahan menyakitkan dari Australia di Piala Asia Wanita 2022. Langkah timnas Wanita Indonesia kembali harus kandas, pasalnya skuad berjuluk Garuda Pertiwi itu kembali menelan kekalahan di pertandingan kedua grup B kontra Thailand.


Bermain di Standio Dy Pali, India Zahra Muzdalifa harus mengakui keunggulan Thailan dengan skor telak 4-0. Khayanat Chetthabutr menjadi pahlawan kemenangan Thailand dengan mencetak hattrick sementara Irravadee Makris menambah keunggulan Thailand.

Sejak awal laga, Thailand mendominasi pertandingan. Mereka menguasai penguasaan bola dan membombardir pertahanan Garuda Pertiwi.

Anak asuh Rudy Eka ini berhasil menahan permainan Thailand di 25 menit pertama berkat aksi impresif Fani. Namun di menit 27 gawang Garuda Pertiwi akhirnya dijebol Chetthabutr melalui sundulannya. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Thailand.

10 menit berselang, Thailand berhasil menggandakan keunggulan. Chetthabutr kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah ia sukses mengonversi umpan dari Dangda. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Di awal babak kedua, Thailand yang unggul 2-0 kembali tancap gas untuk menyerang. Namun Fani yang kebobolan dua gol di babak pertama tampil dengan apik untuk menggagalkan peluang tim Gajah Perang itu.

Di menit 58, petaka datang ke skuat Garuda Pertiwi karena Fani mengalami cedera. Sehingga Riska masuk untuk menggantikan perannya.

Thailand yang terus menerus menggempur pertahanan Indonesia akhirnya sukses menambah keunggulan. Chetthabutr menyempurnakan hattricknya dengan tembakan roketnya yang tidak bisa dihalau Fani. Skor berubah menjadi 3-0 untuk keunggulan Thailand.

Enam menit berselang, gawang Riska kembali bobol. Kali ini giliran Irravadee Makris yang membobol gawang Indonesia. Skor berubah menjadi 4-0 untuk keunggulan Thailand.

Di sisa babak kedua ini, Thailand terus menggempur pertahanan Garuda Pertiwi. Namun hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, skor 4-0 tetap bertahan untuk kemenangan Thailand.

Berkat hasil ini Thailand naik ke peringkat dua klasemen sementara grup B dengan raihan tiga poin, sementara Garuda Pertiwi masih harus menempati posisi juru kunci.