Gempa Magnitudo 4,7 Guncang Selatan Jawa Barat

ilustrasi/net
ilustrasi/net

Gempa bumi berkekuatan 4,7  magnitudo terjadi di wilayah Jawa Barat pada Senin, 31 Oktober 2022.


BMKG melaporkan pusat gempa bumi tersebut dilaporkan terjadi di titik 7.70 LS - 106.88 BT (87 km BaratDaya Kota Sukabumi Jabar.

Adapun pusat gempa berada di kedalaman 20 km di sekitar laut selatan Jawa Barat.

Berdasarkan pantauan, sejumlah wilayah di Jawa Barat merasakan guncangan dari gempa yang terjadi sekitar sekitar pukul 10.05 WIB.

Guncangan kuat dilaporkan terasa di wilayah selatan Jawa Barat, seperti Tasikmalaya, Ciamis, Sukabumi.

Sedangkan guncangan kecil sebagian besar terasa di wilayah Bandung, Garut, Cianjur, dan Jabodetabek.

Indonesia menjadi tempat di mana gempa bumi kerap kali terjadi. Oleh sebab itu, Anda perlu mengetahui tindakan mitigasi bencana untuk meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan pada saat gempa.

Tetap waspada dan berhati-hati apabila terjadi gempa susulan.