Warga Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan kesulitan untuk memasak lantaran pendistribusian tabung gas subsidi 3 kilogram mengalami kelangkaan sejak beberapa hari terakhir
- Viral di Media Sosial, Warga Pagar Alam Uber Mobil Pengangkut Imbas Sulitnya Dapat Gas Subsidi
- Gas 3 Kg Kembali Langka di Pagar Alam
- Pemkot Pagar Alam Sebut Tabung Gas Subsidi di Rumdin Wali Kota Milik UMKM
Baca Juga
Puspita, salah satu ibu rumah tangga mengaku harus keliling mencari tabung gas 3 kilogram. Biasanya di warung-warung masih ada stok, meskipun sedikit. Tapi kemarin kosong semua.
"Kami berharap pemerintah segera menangani kelangkaan ini. Tabung gas elpiji sangat penting bagi kami untuk memasak sehari-hari," kata Puspita, Rabu (10/1).
Namun adanya kelangkaan tabung gas subsidi elpiji 3 kilogram ini, menjadi kesempatan bagi oknum-oknum yang memanfaatkan situasi kelangkaan dengan menaikan harga jual tabung gas tersebut.
"Di saat barang langka, pasti ada kebaikan. Sudah susah mencarinya harganya juga mahal. Kemarin saya beli dengan harga 28.000 satu tabung gas elpiji 3 kilogram," jelasnya.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan kabupaten Empat Lawang HM Taufik melalui Kabid Perdagangan M Ade Candra mengatakan pasokan dari agen belum stabil dari Pertamina.
"Info dari penjual (agen) pasokan belum stabil. Dari Pertamina infonya awal tahun, mudah mudahan minggu depan lancar lagi," ungkapnya Ade.
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Puluhan Laporan Pelanggaran PSU Masuk ke Bawaslu Empat Lawang, ASN dan Kades Jadi Sorotan
- Gantikan Iskandar, Joncik Muhammad Jadi Nahkoda Baru PAN Sumsel