Enam Kloter Pertama Jemaah Haji Pulang ke Indonesia pada 15 Juli

Ilustrasi/ist
Ilustrasi/ist

Sebanyak enam kloter jemaah haji Indonesia dijadwalkan pulang ke Indonesia pada Jumat (15/7/2022). 


Kepala Daerah Kerja Mekkah Kementerian Agama Muhammad Khanif mengatakan, enam kloter tersebut merupakan gelombang pertama kepulangan jemaah haji Indonesia yang selesai melaksanakan ibadahnya. 

"Ada enam kloter yang akan pulang ke Tanah Air dari Mekkah Al-Mukarramah, masing-masing kloter pertama Embarkasi Solo (SOC 1), Padang (PDG 1), Jakarta–Bekasi (JKS 1), dan Jakarta–Pondok Gede (JKG 1)," kata Khanif dikutip RMOLSumsel dari dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/7/2022). 

"Lainnya adalah kloter kedua Embarkasi Solo (SOC 2) dan Jakarta - Bekasi (JKS 2)," lanjutnya.

Kata Khanif, jemaah SOC 1 menjadi yang pertama diberangkatkan dari hotel mereka di Makkah menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, mereka dijadwalkan terbang ke Tanah Air pada pukul 05.10 waktu Arab Saudi (WAS).

“Aturan pemberangkatan, jemaah sudah diberangkatkan delapan jam sebelum jadwal penerbangan. Jadi SOC 1 dimungkinkan akan diberangkatkan pada Kamis malam Jumat," ujarnya. 

Kata Khanif, kepulangan jemaah haji ini akan dilepas langsung oleh Menteri Agama.

“Rencananya, keberangkatan jemaah akan dilepas dari hotel di Makkah oleh Delegasi Amirul Hajj. Menag akan melepas dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah," ungkapnya.