Tiga bulan lebih berselang sejak diserahkannya daftar nama calon komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumatera Selatan periode 2021-2024, belum ada tanda-tanda akan dilakukan pelantikan.
- Jaga Produk Penyiaran Tetap Berkualitas, KPID Sumsel Diminta Jangan jadi Macam Ompong
- 2023, KPID Sumsel Usulkan Anggaran Rp1,8 Miliar
- Rapat Perdana Bersama DPRD Sumsel, KPID Sumsel Bersiap Gelar Anugerah Penyiaran
Baca Juga
Sebelumnya, Gubernur Sumsel Herman Deru menjanjikan akan melantik komisioner yang terpilih setelah lebaran Idul Fitri. Namun hingga kini pelantikan komisioner terpilih belum juga dilakukan.
Ketua Komisi I DPRD Sumatera Selatan (Sumsel) Antoni Yuzar mengaku sudah membicarakan hal tersebut dua kali intruksi dalam rapat paripurna DPRD Sumsel.
"Tapi realisasinya baru beberapa hari yang lalu SK sudah ditandatangani oleh gubernur. Tadi gubernur menyampaikan secara pribadi kepada saya akan segera melantik dan tinggal menentukan jadwal," kata Antoni Yuzar dibincangi kemarin, Kamis (7/7).
Lebih lanjut dia mengatakan, sudah ada titik terang terkait pelaksanaan pelantikan komisioner terpilih. Meski belum mendapatkan jadwal pasti, namun politisi PKB ini memastikan pelantikan Komisioner KPID Sumsel akan dilakukan dalam bulan Juli ini.
“ Insya Allah, kalau janji-janji daripada OPD yang bersangkutan malahan dalam minggu-minggu ini, tapi kita ambil yang lebih jauh yakni dalam bulan ini (Juli)," pungkasnya.
- Bandara SMB II Kembali Jadi Internasional, Gubernur Sumsel Ajak Semua Pihak Sinergi Maksimalkan Potensi
- Anggota DPRD Sumsel Desak Gubernur Alokasikan Lagi Bantuan Stek Kopi untuk Petani
- Gubernur Herman Deru Minta Pembangunan Stasiun Pengendali Banjir di Sungai Buah Dipercepat