DPRD Sumsel Harapkan Bantuan Keluarga Akidi Tio Rp2 Triliun Dapat Terealisasi

Wakil Ketua DPRD Sumsel, HM Giri Ramanda N Kiemas. (Dudi Iskandar/rmolsumsel.id)
Wakil Ketua DPRD Sumsel, HM Giri Ramanda N Kiemas. (Dudi Iskandar/rmolsumsel.id)

Hingga saat ini, bantuan penangangan Covid-19 sebesar Rp2 triliun dari keluarga almarhum Akidi Tio belum dapat dicairkan. Akibatnya, putri bungsu Akidi Tio, Heriyanty pun diperiksaan intensif di Mapolda Sumsel hingga pukul 21.30 WIB.


Dua pernyataan berbeda pun muncul dari Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi dengan Dir Intel Polda Sumsel terkait status Heriyanty ini. 

Menanggapi polemik ini, Wakil Ketua DPRD Sumsel, HM Giri Ramanda N Kiemas mengaku pihaknya masih berpikir positif, dengan tetap berharap nantinya bantuan Rp 2 triliun tersebut teralisasi, dan bisa membantu pemerintah dalam penanganan covid-19 khususnya di Sumsel.

"Kami berharap apa yang sedang menjadi pembicaraan hangat beberapa hari ini terkait sumbangan tersebut bisa terwujud," kata Giri, Senin (2/8).

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel ini tidak ingin menyalahkan pihak-pihak tertentu, jika pun tidak benar maka harus diambil sebagai suatu pelajaran, agar tidak terburu-buru mempublikasi suatu yang belum terverifikasi. Meskipun begitu, dia menegaskan penanganan Covid-19 harus tidak boleh kendor.

"Kami harap dengan kondisi saat ini yang sedikit kewalahan menangani Covid-19, tidak ada salahnya ikut membantu, apalagi bagi para pengusaha yang masih ada kelebihan kekayaan," tutupnya.