Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) dukungan kepada Apriyadi untuk menjadi Calon Bupati Musi Banyuasin (Muba) periode 2024-2029.
- Lucianty-Syafaruddin Legowo Terima Hasil Pilkada Muba, Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Daerah
- Lautan Manusia Padati Istighosah Akbar Lucianty-Syaparuddin: Harapan Baru Untuk Muba Sejahtera
- Pemimpin Berjiwa Besar, Lucianty Serukan Persatuan di Pilkada Muba
Baca Juga
Penyerahan SK dengan nomor 629.8.5.A/SKEP/DPP-PKS/2024 ini dilaksanakan di Hotel Excelton Palembang, Rabu (26/6) siang, dan diserahkan langsung oleh Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS Sumatera Selatan, KH Tol'at Wafa Ahmad Lc, didampingi oleh Sekretaris DPW PKS Sumsel, Irwan Irawadi, serta Ketua DPD PKS Muba, Musheni. SK tersebut diterima oleh Ketua Tim Pemenangan Bakal Calon Bupati Muba Apriyadi, Chandra SKM MSi.
"Setelah ini kita solid memenangkan Pak Apriyadi untuk Pilkada Muba 2024, bergerak hingga ke tingkat bawah," ungkap KH Tol'at Wafa Ahmad Lc.
Ia menambahkan upaya untuk memenangkan Apriyadi akan disosialisasikan kepada semua lapisan masyarakat di Muba. "Kita Bismillah, perjuangan ini demi kebaikan masyarakat," tuturnya.
Ketua Tim Pemenangan Apriyadi, Chandra SKM MSi, menyampaikan bahwa dukungan dari PKS ini semakin meningkatkan semangat tim untuk mengantarkan Apriyadi menuju kemenangan dalam Pilkada Muba 2024.
"Alhamdulillah, telah resmi kita menerima SK Dukungan dari PKS untuk mengantar dan memenangkan Pak Apriyadi menjadi Bupati Muba periode 2024-2029," ujarnya.
Chandra juga mengungkapkan dalam waktu dekat, beberapa partai politik lainnya juga akan menyerahkan SK dukungan kepada Apriyadi.
"Insya Allah, dukungan dari beberapa partai politik lainnya untuk Pak Apriyadi segera diterima," tambahnya.
Ketua DPD PKS Muba, Musheni SPdI menegaskan setelah penyerahan SK dukungan ini, PKS akan langsung menggerakkan mesin partai bersama para kader di setiap wilayah di Muba.
"Dukungan PKS untuk Pak Apriyadi demi kebaikan Muba lima tahun ke depan. Kita akan all out mengantarkan dan memenangkan Pak Apriyadi menjadi Bupati Muba 2024-2029," pungkasnya.
Melalui dukungan PKS, Apriyadi sudah mengantongi dukungan tiga kursi di DPRD Muba. Pendekatan dengan partai politik saat ini masih terus dijajaki hingga mencukupi syarat dukungan 9 kursi untuk maju di Pilkada Muba.
- Lucianty-Syafaruddin Legowo Terima Hasil Pilkada Muba, Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Daerah
- Walk Out saat Debat Pilkada, Toha-Rahman Bikin Blunder, Dinilai Sengaja Menghindar Karena Tidak Siap
- Lautan Manusia Padati Istighosah Akbar Lucianty-Syaparuddin: Harapan Baru Untuk Muba Sejahtera