Rumah kayu milik M Syeh, 50 tahun yang berada di pinggir jalan lintas di Dusun I, RT 2, Desa Wonosari, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Mura, Provinsi Sumatera Selatan ludes terbakar.
- Ternyata Ini Penyebab Tewasnya Penghuni Rumah Mewah di Tegal Binangun
- Satu Orang Tewas dalam Peristiwa Kebakaran di Muara Enim
- Kebakaran Warung Kopi di Palembang Nyaris Tewaskan Dua Orang
Baca Juga
Kebakaran tersebut diduga akibat konsleting listrik yang terjadi Rabu malam (3/8) sekitar pukul 21.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Kebakaran menghanguskan seluruh isi rumah.
Api dapat dipadamkan sekitar pukul 21.40 WIB setelah dua unit mobil pemadam kebakaran dari pos Kecamatan Sumber Harta turun ke lokasi. Petugas juga dibantu warga sekitar memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Camat Megang Sakti, Joni Rusalek mengatakan penyebab kebakaran diduga adanya konsleting listrik dirumah teraebut. Saat kejadian kondisi rumah kosong, pemiliknya M Syeh sebelum kejadian sedang pergi dengan diantar oleh anaknya ke Rumah Sakit di Kota Lubuklinggau.
"Jadi anaknya pergi mengantar orang tuanya (M Syeh) ke rumah sakit, jadi posisi rumah kosong saat kejadian," jelas Camat, Kamis (4/8).
Tak lama berselang setelah pemilik rumah bersama anaknya pergi, warga melihat api dari rumah tersebut. Sehingga warga dengan swadaya memadamkan api yang cepat membesar itu. Dan juga menginformasikannya ke pihak terkait serta pemilik rumah.
"Akibat kebakaran itu kita belum tahu apakah ada barang berharga yang ikut terbakar atau tidak. Kerugian untuk sementara ditaksir puluhan juta," ungkapnya.
Menurut Camat, pasca kejadian pemilik rumah untuk sementara tinggal dengan kerabat dan tetangga terdekat. Dan Kamis siang (4/8) ditambahkannya, Bupati Kabupaten Mura melalui OPD terkait akan menyerahkan bantuan ke korban kebakaran.
Terpisah Kapolres Mura, AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kapolsek Megang Sakti, Iptu Fauzan membenarkan adanya petistiwa kebakaran yang menghanguskan satu unit rumah diwilayah hukumannya.
"Penyebab kebakaran belum diketahui dikarenakan posisi rumah kosong," pungkasnya.
- Pemilik Sedang Tidur Pulas, Toko Bangunan Ludes Terbakar di Musi Rawas
- Rayhana Kaget Rumah Terbakar Saat Isi Rapor, Api Diduga dari Plafon
- Tabung Gas Meledak saat Masak Sarapan, Pasutri di Sekip Bendung Alami Luka Bakar Serius