Disebut Bakal Gabung ke PPP, Sandiaga Uno: Iya Besar Kemungkinannya

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, /RMOL
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, /RMOL

Status Sandiaga Salahudin Uno sebagai politikus nonpartai tampaknya tak lama lagi akan berakhir. Pasalnya, Ketua Majelis Pertimbangan PPP, Romahurmuziy, menyebut Sandiaga bakal gabung ke parpol berlambang Kabah itu pada Juli mendatang.


Sang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu pun secara tersirat mengamini pernyataan Romahurmuziy tersebut. Indikasinya adalah dia sudah mendapat tugas oleh Plt Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono.

"Iya besar kemungkinannya, karena langkah-langkah ke depan ini, akan kita tentukan. Ada beberapa tugas dari Plt Ketum (PPP) yang diberikan kepada saya, dan harus saya wujudkan tapi harus melewati beberapa tahapan," kata Sandiaga Uno di Gedung Nusantara I, Komplek Parlemen, Senayan, Rabu (31/5).

Sandi menegaskan, dalam waktu dekat dirinya akan menentukan sikap terkait rencana gabung ke PPP.

"Jadi beberapa minggu ke depan ini, akan kita lalui dan saatnya nanti mengambil keputusan. Mungkin tidak terlalu lama lagi, teman-teman pers akan saya berikan informasi," ujarnya.

"Mungkin bisa Juni, mungkin bisa Juli," tutup Sandiaga Uno.