Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS), Apple saat ini tengah menghadapi krisis rantai pasokan chip komputer. Kondisi ini berpengaruh terhadap produksi Iphone 13. Kabarnya, Apple harus memangkas produksi tahun ini sebanyak 10 juta unit. Rencana awal, tadinya Apple akan memproduksi handphone keluaran terbarunya tersebut sebanyak 90 juta unit.
- Indosat Perkenalkan Teknologi AI untuk Jaminan Kualitas Jaringan Selama Libur Lebaran
- Telkomsel dan ZTE Tingkatkan Kualitas 4G di Makassar dan Kendari dengan Teknologi AI
- Melihat Workshop Teknologi Penambahan Ekstrak Daun Sirih Cina dan Vitamin E pada Domestikasi Ikan di Desa Burai
Baca Juga
Imbas kondisi tersebut, harga saham Apple, Selasa (12/10), turun 1,2 persen karena kekhawatiran dampak berkepanjangan dari Covid dan masalah rantai pasokan. Hal ini juga bisa memicu inflasi dan menghambat pertumbuhan.
Pada Juli, Apple memperkirakan perlambatan pertumbuhan pendapatan karena kekurangan chip, yang juga berpengaruh pada Mac dan iPad.
Situasi ini disebut sebagai tanda kemacetan pemulihan ekonomi dari dampak pandemi Covid-19 yang menyebabkan kekurangan energi, komponen, barang jadi, tenaga kerja dan transportasi.
Selain perusahaan teknologi, pembuat mobil juga termasuk ke sektor paling terpukul dengan langkanya semikonduktor.
Pada tahun ini, diperkirakan produksi mobil. Banyak pabrik AS juga telah menunda produksi tahun ini karena kekurangan suku cadang.
Di samping itu, kekurangan energi dan melonjaknya harga listrik telah menyebabkan penutupan pabrik di pusat-pusat manufaktur besar Asia seperti China dan Korea Selatan dalam beberapa pekan terakhir, menambah penundaan kritis di seluruh sistem logistik global.
Pejabat Gedung Putih memperingatkan, orang Amerika mungkin menghadapi harga yang lebih tinggi dan beberapa rak kosong pada musim Natal ini.
“Akan ada hal-hal yang tidak bisa didapatkan orang,” kata seorang pejabat senior Gedung Putih.
“Pada saat yang sama, banyak barang-barang ini mudah-mudahan dapat digantikan oleh hal-hal lain ... Saya tidak berpikir ada alasan nyata untuk panik, tetapi kita semua merasakan frustrasi dan ada kebutuhan tertentu untuk kesabaran untuk membantu melewatinya dalam waktu yang relatif singkat," tambahnya.
- Indosat Perkenalkan Teknologi AI untuk Jaminan Kualitas Jaringan Selama Libur Lebaran
- iPhone SE 4 Bakal Meluncur 19 Februari, Hadir dengan Kamera Tunggal 48MP
- Sambut Imlek, Apple Luncurkan AirPods 4 Tema Tahun Ular