Dihantam Truk Saat Melintas di Lahat, Mobil Ambulans Nasdem Pembawa Pasien Ringsek

Mobil ambulans partai Nasdem yang ringsek usai dihantam truk ketika melintas di Muara Enim. (ist/RmolSumsel.id)
Mobil ambulans partai Nasdem yang ringsek usai dihantam truk ketika melintas di Muara Enim. (ist/RmolSumsel.id)

Satu unit mobil ambulans milik partai Nasdem kota Pagaralam dihantam truk hingga mengalami ringsek berat ketika melintas di Jalan Lintas di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, pada Rabu (10/5) kemarin.


Tak ada korban jiwa dari kejadian tersebut. Hanya saja, mobil ambulans mengalami kerusakan parah di bagian depan.

Ketua DPD Partai Nasdem Kota Pagaralam Jenny Sandya mengatakan, mobil ambulans tersebut membawa pasien yang hendak menjalani proses operasi amputasi menuju ke rumah sakit Rabain Muara Enim.

Namun, ketika hendak pulang menuju Pagaralam mobil mengalami kecelakaan lantaran adanya truk yang menyerobot jalan hingga tabrakan itu tidak dapat terhindar.

“Kebetulan yang membawa mobil itu adalah keponakan saya, dia baru pulang mengantar pasien ke Muara Enim,”kata Jenny, Kamis (11/5).

Jenny memastikan saat kejadian mobil hanya berisi sopir. Sementara, pasien dan satu penumpang telah berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan.

“Penumpang itu adalah pendonor darah,”ujarnya.

Sopir ambulans dan truk yang terlibat kecelakaan saat ini masih berada di Polres Lahat untuk menjalani pemeriksaan.Menurut Jenny, kemungkinan mereka akan menempuh jalur perdamaian atas peristiwa tersebut.

“Pemilik truk sudah berinisitif mengajak damai dan siap menanggung semua kerugian,”jelasnya. (TH)