Satu bangunan rumah dua lantai yang berada di Jalan Kenanga, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, Sumatera Selatan ludes dilalap sijago merah pada Kamis (8/12/2022) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB.
- Tiga Rumah di Desa Curup PALI Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah
- Begini Kronologi Mobil Pengangkut Minyak Ilegal Terbakar yang Hanguskan Rumah Warga Talang Leban Muba
- Breaking News! Mobil Pengangkut Minyak Ilegal Kecelakaan, Lima Rumah di Desa Talang Leban Hangus Terbakar
Baca Juga
Selain menghanguskan satu unit rumah milik Zawawi, dua unit sepeda motor vespa dan Honda Genio pun tak luput dilalap si jago merah. Beruntung dari musibah tersebut tidak sampai memakan korban jiwa dan kerugian ditafsir mencapai puluhan juta.
Kapolsek Ilir Timur I Kompol Ginanjar Alya Sukmana mengatakan satu unit rumah dua lantai di Jalan Kenanga ludes dilalap sijago merah pada Kamis dini hari tadi.
"Bangunan rumah semi permanen dari beyond milik Zawawi terbakar. Untuk asal apinya dari lantai dua diduga penyebab kebakaran korsleting listrik,"katanya kepada wartawan Kamis (8/12/2022) siang.
Kebakaran ini, pertama kali diketahui Fitria Wati anak pemilik rumah yang tinggal dibelakang rumah yang sedang menjaga anaknya yang sedang sakit.
Sebelum api menjalar, Fitria sempat mendengar suara percikan api. Setelah dicek keluar ternyata api sudah membesar dirumah orang tuanya kemudian ia teriak kebakaran meminta pertolongan warga sekitar.
Untuk memadamkan api, dinas pemadam kebakaran menerjunkan 10 unit mobil Damkar dibantu masyarakat sekitar. Sekitar satu jam berjibaku memadamkan api, akhirnya api bisa dipadamkan.
"Selain satu rumah terbakar, ada dua unit sepeda motor yang berada didalam rumah ikut terbakar. Saat ini, untuk mengetahui secara pasti penyebab kebakaran ini, kami sudah melakukan olah TKP untuk melakukan penyelidikan serta memeriksa saksi saksi yang mengetahui kejadian,"pungkasnya.(fz)
- AXA Mandiri Resmikan Kantor dan Customer Care Centre Baru di Palembang
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR