Menindaklanjuti perintah Presiden Joko Widodo agar Penjabat Gubernur DKI Jakarta ikut mencari solusi bagi warga terdampak musibah Depo Plumpang, Heru Budi Hartono langsung berkoordinasi dengan Menteri BUMN, Erick Thohir.
- Dampak Relokasi Depo Plumpang, Ekonomi Warga Diperkirakan Akan Terganggu
- Cegah Kebakaran Terulang, Depo Pertamina Plumpang Harus Dipindahkan
- Erick Thohir Resmi Umumkan Pemindahan Depo Pertamina Plumpang
Baca Juga
"Pak Presiden kan kemarin sudah ke sana (Plumpang), sudah memerintahkan kepada Menteri BUMN (Erick), sekarang sedang dibahas oleh beliau," kata Heru, di Pasar Induk Kramatjati, Jakarta Timur, Senin (6/3).
Menurut dia, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyerahkan keputusan itu kepada pemerintah pusat. Apakah Depo Pertamina yang akan digeser ke reklamasi, atau penduduk di sekitar Depo yang direlokasi.
"Pemprov DKI Jakarta ikut kebijakan pemerintah pusat (terkait relokasi)," ucap dia.
Seperti diketahui, Minggu (5/3), presiden mengatakan, kawasan Tanah Merah yang ada di samping Depo Pertamina Plumpang, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, merupakan zona bahaya dan tidak bisa ditinggali
"(Kawasan ini) tidak bisa lagi ditinggali, tapi harus ada solusi. Bisa saja Plumpangnya digeser ke reklamasi, atau penduduknya direlokasi," katanya, saat mengunjungi Posko pengungsian korban Depo Plumpang, di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Rasela, Rawa Badak Selatan.
- Satu Keluarga Meninggal Akibat Kebakaran Rumah di Jakarta Utara
- Tiga Tahun Buron, Pelaku Pembunuhan Gadis Dibawah Umur Kerja di Muara Angke jadi ABK
- Ribuan Massa Pendukung Amin Banjiri JIS sejak Dini Hari