Bukannya menjual atau menyembunyikan motor hasil curiannya, Aradinata Praja (27) justru dengan santai mengendarainya di jalan raya hingga akhirnya ditangkap polisi.
- Aksi Pencurian Motor di Mess Pemda Banyuasin Hebohkan Pegawai dan Tamu
- Maling Motor Berkeliaran, Warga Ilir Timur I Palembang Resah
- Kecanduan Judi, 2 Sohib Curi Motor Penghuni Kos di Lubuklinggau
Baca Juga
Aksi pencurian sepeda motor ini terjadi di salah satu mess karyawan CV YOLLA di Jalan Sukabangun, Lorong Beringin, Kelurahan Sukabangun, Palembang, Sumatera Selatan, pada Sabtu (5/4/2025).
Korban, Deni Ismail (31), kehilangan sepeda motor Yamaha Vixion BG 5531 TK miliknya yang diparkir di dalam mess dalam kondisi pintu terkunci. Peristiwa ini diketahui pertama kali oleh rekan korban, James, yang mendapati pintu mess sudah dalam keadaan terbuka dan motor tidak lagi berada di tempat.
"James langsung menghubungi korban untuk menanyakan apakah motor dibawa keluar, namun korban mengaku tidak memindahkan motornya," kata Kapolsek Sukarami, Kompol Alex Andriyan, Sabtu (12/4/2025).
Setelah dilakukan penyelidikan, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku melalui rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian serta keterangan para saksi.
Empat hari setelah kejadian, pelaku akhirnya berhasil ditangkap saat sedang mengendarai motor curian tersebut di kawasan dekat Punti Kayu.
"Anggota Reskrim mendapatkan informasi keberadaan pelaku yang sedang membawa motor curian, lalu dilakukan penangkapan tanpa perlawanan," ujar Kompol Alex.
Menurut Alex, motor milik korban terlihat oleh temannya yang kemudian langsung memberi tahu korban bahwa sepeda motornya terlihat di dekat Punti Kayu. Korban lantas melapor ke Unit Reskrim Polsek Sukarami untuk melakukan penangkapan.
Saat diinterogasi, Aradinata mengakui perbuatannya dan menyatakan bahwa ia beraksi seorang diri. Pihak kepolisian menyatakan tidak ada pelaku lain yang terlibat.
"Hanya satu orang pelakunya, tidak ada DPO," tegas Alex.
Meski demikian, pihak kepolisian masih mendalami kemungkinan keterlibatan pelaku dalam aksi pencurian motor lainnya.
"Sepertinya pelaku sudah cukup berpengalaman. Masih kita dalami," tutupnya.
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR
- Tertangkap Tangan Vandalisme, Pemuda di Palembang Kedapatan Simpan 21 Paket Ganja