Ciptakan Mobilitas Hijau, Grab Indonesia Pesan 6.000 Unit Motor Listrik Lokal

Ilustrasi/ net
Ilustrasi/ net

Untuk menciptakan mobilitas hijau, Grab Indonesia memesan 6.000 unit motor listrik dari produsen kendaraan listrik lokal VIAR di Semarang, Jawa Tengah.


Hal ini merupakan inisiatif Grab dalam pelestarian lingkungan hidup. Kendaraan ini nantinya akan digunakan oleh mitra pengemudi Grab Bike dan mitra pengantaran Grab di seluruh Indonesia.

Country Managing Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi mengatakan upaya yang dilakukan pihaknya ini juga tujuannya untuk menggalakkan gerakan nasional #BanggaBuatanIndonesia dengan berkolaborasi dengan VIAR yang merupakan salah satu produsen kendaraan berbasis listrik lokal. Menurutnya, dengan pengembangan teknologi kendaraan listrik ini maka dapat mengurangi jejak karbon.

"Ini juga dapat menciptakan peluang ekonomi bagi masyarakat lokal," katanya dikutip dari keterangan persnya, Jumat (22/10).

Pihaknya juga saat ini kembali memesan sebanyak 6.020 kendaraan listrik yang nantinya akan didistribusikan hingga akhir tahun 2021 ke seluruh Indonesia. Dengan pemesanan tambahan ini maka total armada Grab yakni lebih dari 12 ribu hingga akhir tahun mendatang.

Sementara itu, Direktur VIAR Motor Indonesia, Yucuanto Susetyo mengatakan VIAR merupakan industri otomotif dalam negeri yang telah berkiprah selama 21 tahun dan turut serta membantu pemerintah untuk mengurangi emisi karbon. Saat ini, dia mengaku VIAR telah memproduksi beragam tipe kendaraan konvensional maupun kendaraan listrik yang telah memenuhi persyaratan dan ketentuan legal.

"Semoga dengan adanya kolaborasi kami dengan Grab ini maka dapat mempercepat pengembangan ekosistem kendaraan listrik tersebar di seluruh wilayah Indonesia sehingga emisi karbon akan berkurang signifikan, dan langit Indonesia akan kembali cerah," pungkasnya.